HUKUM

Soal Penembakan Anggota FPI, Fahri Minta Mahfud MD Jangan Diam

MONITOR, Jakarta – Politikus senior Fahri Hamzah kecewa respon pemerintah terhadap insiden penembakan enam anggota laskar FPI sangat lamban. Bahkan, Fahri menilai pemerintah terkesan sengaja diam.

Sejak awal kasus tersebut ramai diperbincangkan, Fahri mengaku sangat berharap Mahfud MD selaku Menko Polhukam memberikan keterangan secara cepat dan responsif.

“Soal penembakan rakyat, seharusnya ada keterangan cepat dan tuntas dari menteri koordinator Polhukam RI yaitu bapak Mahfud MD. Kita kenal beliau dan pasti beliau mengerti bahwa ini kejadian luar biasa di bidang polhukam,” kritik Fahri Hamzah.

“Jangan adem ayem sebab rakyat sedang merasa..,” sambung Fahri.

Fahri juga meminta agar Mahfud MD mendengarkan aspirasi rakyat serta berinisiatif mengambil alih tanggungjawab ini. Waketum Partai Gelora ini berharap Menko Polhukam tak perlu takut menangani kasus penembakan ini.

“Pak Mahfud MD ambil inisiatif pak. Sekarang itang minta ke bapak bukan pak Prabowo, maka ambillah inisiatif. Ini waktu uji bagi bapak. Ambillah inisiatif. Jadilah jurubicara negara salam bidang Polhukam RI yang terbaik. Jangan takut pak!” tegas Fahri.

Recent Posts

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

41 menit yang lalu

Jasa Marga Catat 184 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Usai Libur Paskah

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…

48 menit yang lalu

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

4 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

5 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

10 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

12 jam yang lalu