PENDIDIKAN

Tiga PTKIN Masuk Ranking Dunia Versi UI GreenMetric

MONITOR, Jakarta – Tiga Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) masuk ranking dunia dalam gelaran UI GreenMetric 2020. Pengumuman ranking UI GreenMetric dilakukan secara virtual, Senin (07/12).

Ikut bergabung juga dalam pengumuman agenda tahunan UI ini, Menteri Riset dan Teknologi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, serta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

UI GreenMetric adalah salah satu program dari Universitas Indonesia. UI GreenMetric menilai universitas berdasarkan komitmen dan tindakan universitas terhadap penghijauan dan keberlanjutan lingkungan.

Matrik ini dibuat untuk perguruan tinggi se-Indonesia dan 912 peguruan tinggi dari 84 negara. Adapun tiga PTKIN yang masuk UI GreenMetric 2020 adalah UIN Raden Intan Lampung, ranking 10 Indonesia dan 126 dunia. UIN Walisongo Semarang berada di ranking 32 Indonesia dan 384 dunia. Sementara UIN Sultan Thaha Saifuddin (SUTHA) Jambi ranking 40 Indonesia dan 485 dunia.

Rektor UIN SUTHA Jambi Suaidi Asyari mengatakan bahwa ini adalah kali pertama keikutsertaan mereka dalam UI GreenMetric. Meski pertama, borang yang mereka susun memperoleh 5150 poin dari enam indikator penilaian dengan total poin maksimal 10.000.

“Di antara poin yang dinilai dari enam indikator adalah (1) Setting and Infrastructure, (2) Energy and Climate Change, (3) Waste, (4) Water, (5) Transportation, dan (6) Education and Research,” terang Asyari usai menerima pengumuman.

Tim UI GreenMetric SUTHA dikoordinatori Wakil Rektor I Rofiqoh Ferawati, Wakil Rektor II As’ad Isma, dan Wakil Rektor III Bahrul Ulum. Rektor menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh anggota tim dan unit terkait atas kerja keras dan dukungan mereka dalam mengikuti UI GreenMetric 2020.

Suaidi Asyari menambahkan, saat ini tim yang sama akan mempersiapkan borang untuk SDGs World University Ranking versi Times Higher Education. “Borang tersebut akan diupload menjelang dua tahun pelaksanaan visi lokomotif perubahan sosial unggul nasional menuju internasional dengan semangat dan moderasi Islam,” tandas Asy’ari.

“Capaian UIN Jambi masuk dalam SGDs world university ranking sangat terbuka jika dikerjakan dengan kerjasama dan kerja keras,” tandasnya.

Recent Posts

Sutan Ahyar Rajabi, Ketua Komisariat PMII UID Jadi Wisudawan Terbaik ke-19

MONITOR, Jakarta - Gelaran Wisuda ke-19 Universitas Islam Depok (UID) pada Sabtu (17/01/2026) menjadi momen…

38 menit yang lalu

DPR Minta Audit Maintenance Pesawat IAT yang Hilang Kontak di Makassar

MONITOR, Jakarta - Komisi V menyoroti hilangnya kontak pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport…

1 jam yang lalu

Inovasi Cimanis, Permen Pereda Insomnia Karya MAN 13 Jakarta di IPB

MONITOR, Bogor - Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta berhasil menciptakan inovasi permen herbal…

3 jam yang lalu

Mentan Amran: Hilirisasi Ayam Terintegrasi di Bone Untungkan Peternak, Ekonomi Daerah Tumbuh

MONITOR, Bone - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memastikan program hilirisasi ayam terintegrasi di…

3 jam yang lalu

Strategi Menhaj dan Gubernur NTB; Manfaatkan Empty Flight Tarik Turis Saudi

MONITOR, Mataram - Optimalisasi potensi ekonomi daerah di Indonesia dipandang sangat strategis untuk dapat diintegrasikan…

7 jam yang lalu

UIN Ar-Raniry Siapkan 9 Gedung Baru, Targetkan Tambah 14 Ribu Mahasiswa

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh menyiapkan langkah strategis untuk memperkuat…

9 jam yang lalu