MONITOR, Jakarta – Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, mengungkapkan bahwa pihak keluarga rencananya akan mengambil jenazah enam Anggota Laskar Front Pembela Islam (FPI) setelah maghrib di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (8/12/2020).
“Hari ini jenazahnya rencananya akan diambil oleh keluarga di RS Polri, sudah berkoordinasi dengan keluarga maupun pihak pengacaranya, mudah-mudahan setelah magrib nanti akan diambil keenam-enamnya setelah dilakukan autopsi oleh tim forensik kedokteran di RS Polri Kramat Jati,” ungkapnya di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (8/12/2020).
Yusri mengatakan, jenazah Laskar FPI yang tewas saat melakukan pengawalan Imam Besar FPI Rizieq Shihab itu akan diberikan pengawalan hingga sampai tujuan.
“Semuanya nanti akan kita lakukan pengawalan sampai dengan ke mana tujuan yang memang diarahkan oleh keluarga,” ujarnya.
Sementara itu, Pengacara FPI Rinaldi Putra, mengatakan bahwa sebelumnya Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Arie Ardian Rishadi juga telah mengizinkan enam jenazah untuk dipulangkan tapi harus dijemput keluarga masing-masing.
“Tadinya kan sudah minta penyidik perwakilan (keluarga) dijadikan satu tapi sekarang mereka minta satu keluarga satu orang,” katanya.
MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…
MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…
MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…