BERITA

Usulan Gerindra Didengar Anies, Tahun Depan Paket Sembako Bakal Diganti BLT

MONITOR, Jakarta – Usulan Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta agar bantuan sosial (bansos) berupa sembako untuk korban Covid-19 diganti dengan Bantuan Langsung Tunai (BLT) disepakati oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Demikian diungkapkan oleh Anggota Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta, Inggard Joshua.

Menurut Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI ini, usulan terkait bansos diganti dengan BLT adalah murni usualan Fraksi Gerindra yang ia ungkapkan pada saat sidang paripurna DPRD DKI, dalam memberikan Pandangan Umum Fraksi Gerindra terhadap pidato Gubernur DKI dalam rangka penyampaian Raperda tentang APBD 2021, Jumat, (27/11).

“Kita patut bersyukur, usulan kita agar bansos menggunakan BLT disetujui Pak Gubernur,”ujar Inggard dalam keterangan tertulisnya kepada MONITOR, Sabtu (29/11).

Dikatakannya, untuk penyaluran bantuan warga terdampak Covid-19, Pemprov DKI, akan mengganti skema pembagian sembako dengan BLT yang pelaksanaannya akan di koodinasikan dengan pemerintahan pusat.

“Jadi anggaran belanja tidak terduga untuk penanggulan pandemi Covid-19 ini cukup besar yakni sekitar Rp 5 triliun. Agar penyalurannya terarah skema penyalurannya memang harus diganti dari berupa bahan pangan diganti dengan BLT,”tegasnya.

Diakui, Inggard, dalam pembagian bansos banyak masalah atau kerancuan dalam pendistribusiannya. Untuk itu, lanjut Inggard, pihaknya, menyarankan sebaiknya dalam bentuk BLT sehingga dapat dimonitor dengan baik oleh semua pemangku kepentingan dalam hal ini mencegah over lapping.

“BLT juga dimaksudkan untuk memberdayakan perekonomian rakyat sehingga warung-warung milik warga dapat berjalan perekonomiannya,”pungkasnya.

Recent Posts

Komnas Haji: Kesimpulan Pansus Angket Haji DPR Tak Pengaruhi Berbagai Inovasi Kemenag

MONITOR, Jakarta - Wasekjen Komisi Nasional Haji Fathudin Kalimas menegaskan kesimpulan Pansus Angket Haji DPR…

2 jam yang lalu

Pakar Hukum UGM Nilai Rekomendasi Pansus Haji Offside

MONITOR, Jakarta - Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket Haji telah menyampaikan hasil kerjanya pada sidang…

2 jam yang lalu

Selebriti Jadi Anggota DPR RI, Novita Hardini Siap Perjuangkan Seluruh Aspirasi

MONITOR, Jakarta - Periode 2024-2029 kini, sejumlah selebriti terpilih akan menempati kursi di Senayan. Salah…

2 jam yang lalu

Jadi Anggota DPR RI, Prof Rokhmin Dahuri Siap Memajukan Dapil Jabar VIII

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 580 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI untuk periode 2024-2029 secara…

3 jam yang lalu

Telkom Hosted PBX, Layanan Telepon Praktis Tanpa Perangkat Tambahan

MONITOR, Jakarta - Guna menjawab kebutuhan akan komunikasi di sektor enterprise yang cukup tinggi, PT…

4 jam yang lalu

Puan Serahkan Buku Memori Dewan Periode Sebelumnya di Pelantikan DPR 2024-2029

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI periode 2019-2024, Puan Maharani menyerahkan buku memori dalam pelantikan…

5 jam yang lalu