Jumat, 26 April, 2024

Jokowi Dukung Pembangunan Pusat Sumber Benih dan Penyemaian

MONITOR, Bogor – Presiden Joko Widodo mendukung penuh pembangunan pusat sumber benih dan persemaian di kawasan Rumpin, Bogor.

Jokowi mengungkapkan, pemerintah saat ini tengah menyiapkan sejumlah lokasi untuk dijadikan tempat menghasilkan bibit-bibit tanaman yang akan didistribusikan ke lokasi atau wilayah yang sering mengalami bencana banjir dan tanah longsor.

“Saya berharap, tahun depan sudah selesai dan berproduksi setidaknya 16 juta bibit. Di atas lahan seluas 159,58 hektare di Rumpin ini nantinya ada zona perbenihan, zona kelola masyarakat, zona diklat, dan zona koridor pengembangan usaha,” terang Jokowi dalam kunjungannya, Jumat (27/11) kemarin.

Tak hanya di Bogor, ia mengatakan proyek pembangunan sumber benih dan persemaian serupa juga akan dilakukan di sejumlah lokasi lain seperti Danau Toba (Sumatera Utara), Mandalika (NTB), Labuan Bajo (NTT), dan Likupang (Sulawesi Utara).

- Advertisement -

“Belum termasuk pembangunan lokasi pembibitan yang diperuntukkan bagi perbaikan hutan mangrove,” tandasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER