BERITA

Bikin Heboh! Politikus PSI Ini Ngaku Nyesel Lahir Sebagai Orang Islam

MONITOR, Jakarta – Lingkungan DPRD DKI mendadak heboh. Pasalnya, seorang anggota DPRD DKI dari Fraksi PSI, Eneng Milianasari, mengunggah postingan kalimat di media sosial yang membuat banyak orang terperangah.

Anggota Komisi B, yang akrab disapa Mili tersebut, dalam postingan Twitternya menuliskan kalimat yang seolah-olah dirinya merasa menyesal karena terlahir sebagai umat Islam.

Namun sebelum mengungkapkan rasa penyesalannya telah terlahir sebagai umat Islam, politisi perempuan PSI ini, terlebih dahulu memposting kalimat yang isinya, kalau dirinya merasa sia-sia telah ikut pemerintah dalam mematuhi protokol kesahatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Saya, bersama orang-orang yang merasa sia-sia mentaati protokol Covid-19 selama sembilan bulan tahun 2020 berjalan,” tulis Mili dalam akun twitter miliknya @milliyya, Senin (16/11).

Namun pada postingan kedua, wakil rakyat Jakarta ini tiba-tiba menuliskan kalimat yang seolah-olah dirinya menyesal terlahir sebagai umat Islam.

“Tapi, yang lebih sia-sia lagi buat saya adalah terlahir sebagai penganut Islam,” tulisnya lagi.

Dalam postingan kedua langsung mendapat respon beragam warganet. Tak sedikit yang menyesalkan pernyataan anggota DPRD DKI ini.

Sayangnya, entah kenapa, postingan langsung dihapus oleh pemilik akun Milliyya, dan langsung membuat permohonan maaf kalau ada yang tersinggung dengan postongan tulisannya tersebut.

“Rame amat twitnya, sudah dihapus ya. Minta maaf jika ada yang tersinggung, nggak bermaksud menyinggung siapapun. Reminder buat diri sendiri aja sebagai penganut agama sejak lahir,” ungkapnya.

Recent Posts

KKP Musnahkan 23 Alat Tangkap Ikan Ilegal di Kalbar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memusnahkan 23 alat tangkap ilegal di Kantor…

1 jam yang lalu

OCA Indonesia Sematkan AI untuk Perluas Layanan Chatbot

MONITOR, Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaiknya tertuang…

7 jam yang lalu

DPR Apresiasi Kinerja Nadiem Makarim Selama Lima Tahun

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan memberikan apresiasi atas kinerja Menteri Nadiem…

9 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Indonesia’s Biggest Companies Kategori Infrastructures Dalam Ajang Fortune Indonesia 100 Gala 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk meraih penghargaan bergengsi Indonesia's Biggest Companies untuk…

12 jam yang lalu

Jasa Marga Salurkan Paket Sembako untuk Warga di Sekitar Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta

MONITOR, Jakarta - Sebagai bentuk kepedulian serta wujud nyata program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan…

12 jam yang lalu

Amran Perintahkan Irjen Laporkan Calo Pengadaan Barang di Lingkup Kementan

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memerintahkan jajaran Inspektorat Jenderal (Itjen) untuk…

14 jam yang lalu