SULAWESI

HUT Kota Makassar ke 413, None Harap Pembangunan Infrastruktur Berbanding Lurus Kesejahteraan Rakyat

MONITOR, Makassar – Hari Jadi atau Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar yang ke 413, jatuh pada hari ini, Senin, 9 November 2020. Calon Wali Kota Makassar, Irman Yasin Limpo, berharap, perkembangan pembangunan infrastruktur berbanding lurus dengan kesejahteraan masyarakat.

“Semoga di usia ke 413 ini, yang terpenting rakyatnya makin sejahtera,” kata None – sapaan akrab Irman Yasin Limpo, Senin, 9 November 2020.

Adik bungkus Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo ini menjelaskan percuma membangun gedung tinggi, jalan bertingkat, kalau di sekitarnya masih banyak rumah kumuh. Rakyat masih lapar, kesehatan mereka belum terjamin, dan pelayanan administrasi belum bisa mereka akses dengan mudah.

“Adaptasi baru menuju gerbang investasi dan pariwisata. Semoga muaranya adalah peningkatan kesejahteraan rakyat. Paling tidak, kalau tidak bisa meningkatkan kesejahteraannya, jangan bebani rakyat” ujarnya.

Makassar yang inklusif, tumbuh dan berkembang, lanjut kandidat nomor urut 4 ini, menjadi cita-cita seluruh masyarakat Kota Makassar. Oleh karenanya None berharap, di usia yang ke 413 tahun ini, pemerintah dan semua stakeholder terkait, melakukan terobosan dan inovasi untuk mewujudkan hal tersebut.

“Di hari jadi Kota Makassar yang ke 413 ini, yang terpenting jaga imunitas kita, untuk mewujudkan Kota Makassar yang inklusif, tumbuh, dan berkembang lebih maju dan modern serta menjadi penopang pertumbuhan ekonomi makro,” tegasnya.

Recent Posts

Kunjungan Kerja Reses Komisi III, Adde Rosi Berharap Pengguna Narkoba Dapatkan Restorative Justice

MONITOR, Jakarta - Tingginya kasus penyalahgunaan narkotika mendapatkan perhatian serius dari Anggota Komisi III DPR…

46 menit yang lalu

1.325 Peserta Mendaftar Pelatihan Instruktur Nasional Moderasi Beragama

MONITOR, Jakarta - Penguatan moderasi beragama memasuki tahap perluasan sasaran ke kementerian/lembaga dan ormas keagamaan.…

2 jam yang lalu

PT JTT Lakukan Pemeliharaan Rutin Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka meningkatkan keamanan pengguna jalan tol, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT)…

8 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Juara Pertama Lomba Desain Tumbler HUT Ke-26 Kementerian BUMN

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menorehkan prestasi dengan meraih Juara 1…

10 jam yang lalu

Halalbihalal Akabri, Menhan Prabowo Pimpin Upacara Parade Senja di Kemhan

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto selaku Inspektur Upacara (Irup) pimpin Upacara Parade…

12 jam yang lalu

Uber Cup 2024, Menpora Dito Bangga Atas Capaian Prestasi Tim Putri Indonesia Raih Runner-up

MONITOR, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan…

13 jam yang lalu