INTERNASIONAL

Menangi Pilpres AS, Ini Janji Joe Biden ke Rakyat Amerika

MONITOR, Jakarta – Joe Biden, calon presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat berhasil memenangkan kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) dengan skor akhir suara elektoral sebanyak 290 suara. Sementara pesaingnya dari Partai Republik, Donald Trump, masih meraup suara sama yakni 214 suara elektoral.

Biden pun diumumkan sebagai Presiden Amerika Serikat terpilih. Dalam konferensi pers atas kemenangannya terhadap Trump di Pemilu AS ini, Biden pun mengucapkan rasa terimakasihnya kepada rakyat negeri paman SAM yang telah mendukungnya.

“Amerika, saya merasa terhormat Anda telah memilih saya untuk memimpin negara kita yang hebat,” ucap Biden berterimakasih, dalam pidatonya, sebagaimana diwartakan Reuters, Sabtu (7/11) waktu setempat.

Dalam kesempatan itu, eks Wapres Barack Obama selama 2 periode itu berjanji akan mengupayakan keadilan yang sama bagi rakyat, pemilihnya maupun tidak. Hal itu disampaikannya mengingat tugas kedepan tidaklah mudah.

“Pekerjaan di depan kita akan sulit, tetapi saya berjanji kepada Anda: Saya akan menjadi Presiden bagi semua orang Amerika – baik Anda memilih saya atau tidak,” kata Biden.

“Saya akan menjaga keyakinan yang telah Anda berikan kepada saya,” imbuhnya.

Recent Posts

Pelatih Indra Sjafri Panggil 37 Pemain untuk Ikuti TC Tim U-20 di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Tim U-20 Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai Minggu…

1 jam yang lalu

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

3 jam yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

4 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

4 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

5 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

6 jam yang lalu