MEGAPOLITAN

Kendarai Motor, Kedatangan Pradi Supriatna ke Lokasi Kampanye Bikin Warga Terkejut

MONITOR, Depok – Kehadiran calon wali kota Depok nomor urut satu, Pradi Supriatna di lokasi kampanye dialogis di wilayah Gandul, Cinere, Kota Depok, Minggu (25/10) bikin tim relawan Pradi-Afifah terkejut.

Pasalnya, Pradi yang datang dengan mengendarai sepeda motor Honda ADV 150 berwarna merah lengkap dengan jaket berwarna hitam kombinasi kuning merah. Pradi tiba di lokasi berbarengan dengan sebuah mobil mewah, sehingga membuat tim relawan salah dalam melakukan penyambutan.

“Saya kirain yang ada di dalam mobil bapak (Pradi Supriatna), ternyata bukan. Malah bapak saya kirain pengawal,” kata seorang tim relawan, yang menyambut kedatangan Pradi.

Mendengar ucapan yang dilontarkan salah seorang tim relawannya, Pradi langsung merespon dengan candaan.

“Ia, saya mengawal mobil itu. Saya melayaninya,” gurau Pradi sembari menunjuk ke arah mobil mewah yang tidak jauh dari lokasinya berada.

Seusai ia mengucapkan kalimat tersebut, Pradi kembali lagi berujar, bahwasanya tidak mesti seorang pemimpin maupun calon pemimpin itu harus selalu dilayani.

“Jadi, pemimpin itu jangan hanya bisa dilayani, pemimpin juga harus bisa melayani. Jadilah pelayan untuk masyarakatnya dan merakyat,” pungkas Pradi, disertai tepuk tangan para relawan.

Recent Posts

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

2 menit yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

31 menit yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

1 jam yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

1 jam yang lalu

Menag Minta Haji 2024 Jadi yang Terbaik Sepanjang Kepemimpinan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta jajaran Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah…

2 jam yang lalu

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

5 jam yang lalu