BERITA

Kemana Perginya Anies Saat Didemo Pegawai Ambulans?

MONITOR, Jakarta – Sikap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang tidak menemui para pendemo pegawai ambulans, Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI, banyak dipertanyakan. Pasalnya, orang nomer satu di DKI tersebut sebelumnya mau menemui para pendemo Omnibus Law menolak Undang-undang (UU) Cipta Kerja.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Riza Patria pun angkat bicara.

“Kebetulan bersamaan dengan aksi demo pegawai ambulans, Pak Gubernur ada acara yang tidak bisa ditinggalkan,” ujar Riza Patria kepada awak media, Kamis (22/10).

Kendati tidak bisa ditemui Anies, semua aspirasi yang disampaikan akan ditampung. “Semua masukkan dan informasi kita akan kumpulkan nanti kita akan cek kembali dan kita lakukan evaluasi kemudian nanti kita akan ambil rekomendasi yang terbaik,” janjinya.

Ketua DPD Partai Gerindra ini menambahkan, pihaknya sangat menghormati apa yang disampaikan oleh para pendemo. Menurutnya semua punya kesempatan yang sama untuk menyampaikan masalahnya

“Silahkan disampaikan secara baik-baik mungkin melalui surat-menyurat melalui audiensi tatap muka ketemu silahkan. Ya, pada pihak-pihak terkait jadi demonstrasi bukan tidak boleh itu pilihan yang terakhir sejauh bisa dilakukan secara persuasif itu lebih baik sejauh bisa dilakukan dengan tatap muka itu lebih baik dengan surat menyurat korespondensi itu juga baik,” terangnya.

Riza Patria pun mengaku belum tahu masalah sebenarnya yang terjadi di internal pegawai ambulans yang menggelar aksi demo.

“Nanti kita lihat lagi persisnya persoalannya seperti apa. Apakah betul sudah di PHK atau baru rencana dan bagaimana apa sebabnya dan nanti kami akan cari tahu apa masalah sesungguhnya nanti kita akan diskusikan mencari solusi yang terbaik,” pungkasnya

Recent Posts

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

16 menit yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

23 menit yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

1 jam yang lalu

Sampaikan Duka Cita, Ketum Muhammadiyah Kenang saat Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…

1 jam yang lalu

Bakamla Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…

2 jam yang lalu

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

5 jam yang lalu