MEGAPOLITAN

5 Proker Prioritas Pjs Walikota Depok, Tangani Covid-19 Hingga Jaga Netralitas ASN

MONITOR, Depok – Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Depok, Dedi Supandi menyampaikan lima program prioritas yang akan dilakukannya selama 71 hari menjabat di Kota Depok.

Hal tersebut disampaikan Dedi Supandi saat berdiskusi ringan bersama sejumlah awak media di Balai Wartawan, Gedung Balai Kota Depok, Rabu (14/10).

“Pertama adalah melanjutkan program kerja dengan perangkat daerah dan instansi vertikal,” kata Dedi.

Kedua, mengendalikan penyebaran kasus virus Corona atau Covid-19.

Kemudian, untuk program ketiga, Dedi mengatakan dirinya akan menjaga kondusifitas dan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pilwalkot 2020.

“Yang keempat, saya juga akan menjalin komunikasi dengan penyelenggara Pemilu agar menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama Pilkada. Semua ini dilakukan supaya pesta demokrasi tidak menjadi klaster penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Sedangkan, untuk program kerja yang terakhir, kata Dedi, adalah mengupayakan pada tahun 2021 nanti Pemkot Depok harus berpikir ke arah bagaimana pemulihan kondisi ekonomi pasca Covid-19.

“Siapapun nanti yang terpilih menjadi wali dan wakil wali kota Depok periode selanjutnya, harus memasukkan agenda pemulihan ekonomi,” pungkasnya.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Bantuan Operasional Masjid Berdampak hingga Rp100 Juta

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan skema bantuan hingga Rp100 juta bagi masjid-masjid di Indonesia…

35 menit yang lalu

Karhutla di Aceh dan Sumut, Puan Tekankan Penanganan Bencana Harus Preventif

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas bencana kebakaran hutan dan…

7 jam yang lalu

3 WNI Overstay Merampok di Jepang, DPR: Cerminan Pengawasan PMI Masih Banyak Lubangnya!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Nurhadi menyoroti kasus tiga Warga Negara Indonesia…

10 jam yang lalu

Panglima TNI Terima Kunjungan Kasad Singapura

MONITOR, Jakarta - Komitmen memperkuat kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Singapura kembali ditegaskan melalui…

11 jam yang lalu

Menteri PU Respon Cepat Banjir Jabodetabek, Kerahkan Pompa Mobile di 14 Titik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo merespon cepat penanganan banjir dan tanah…

14 jam yang lalu

Banyak Kasus Intoleransi, DPR: Beribadah adalah Hak Konstitusional dan Dilindungi Negara

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya menyoroti berbagai peristiwa intoleransi yang…

14 jam yang lalu