BERITA

Pemprov DKI Raup Ratusan Juta Denda Pelanggar PSBB

MONITOR, Jakarta – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berhasil meraup dana ratusan juta dari hasil sanksi denda selama pemberlakuan PSBB ketat. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) DKI Jakarta, Arifin, menyampaikan selama dua pekan diberlakukan PSBB ketat.

Terhitung sejak tanggal 14 September hingga 27 September 2020, jumlah sanksi denda yang terkumpul sebanyak Rp 257,9 juta.

Sanksi Denda tersebut didapat dari tiga bentuk pelanggaran yang terdiri dari perorangan terkait penggunaan masker, tempat kerja atau perkantoran, dan rumah makan.

Lebih lanjut Arifin merinci, dari pelanggaran perorangan terkait penggunaan masker, selama dua pekan sebanyak 21.285 orang yang ditindak. Dari jumlah tersebut 19.816 orang disanksi kerja sosial dan 1.469 dikenai sanksi denda.

“Dari denda yang disetorkan atau telah terbayarkan untuk denda masker mencapai Rp 233.725.000,” ujar Arifin di Balaikota Jakarta, Senin (28/9).

Arifin mengungkapkan, pelanggar penggunaan masker yang tertinggi berada di 4 kecamatan di empat kota administrasi Jakarta. 4 kecamatan tersebut meliputi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, kemudian Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, kalau Kecamatan Koja, Jakarta Utara, dan Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Arifin melanjutkan, sedangkan untuk sanksi denda perkantoran yang melanggar ketentuan PSBB, sebesar Rp 7 juta. Untuk sanksi denda yang diperoleh dari rumah makan yang melanggar protokol kesehatan Covid-19, sebesar Rp 17,2 juta. “Sehingga total keseluruhan Rp 257.925.000,” pungkasnya.

Recent Posts

Target Manufaktur 2026, Tumbuh 5,51 Persen dan Serap 218 Ribu Pekerja Baru

MONITOR, Jakarta - Di tengah dinamika perekonomian global yang masih diwarnai ketidakpastian, sektor industri manufaktur…

59 menit yang lalu

Menag Kunjungi Mesir, Indonesia Siap Jadi Lokasi Kampus Cabang Al-Azhar

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Indonesia tengah menjajaki kerja sama strategis dengan Universitas Al-Azhar Kairo untuk…

4 jam yang lalu

Dirut Jasa Marga: 157 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek Periode H+1 Libur Isra Mikraj 2026

MONITOR, Jakarta - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Rivan A. Purwantono menyampaikan sebanyak…

11 jam yang lalu

Tinjau Kebun Kurma NTB, Kemenhaj Siapkan Platform Oleh-Oleh Haji

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah RI, Mochamad Irfan Yusuf (Gus Irfan), meninjau langsung…

13 jam yang lalu

Menag Bertolak Menuju Mesir Bahas Pembukaan Cabang Al-Azhar di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar bertolak ke Mesir untuk menjalankan mandat Presiden Prabowo…

15 jam yang lalu

Sutan Ahyar Rajabi, Ketua Komisariat PMII UID Jadi Wisudawan Terbaik ke-19

MONITOR, Jakarta - Gelaran Wisuda ke-19 Universitas Islam Depok (UID) pada Sabtu (17/01/2026) menjadi momen…

17 jam yang lalu