MALUKU-PAPUA

Danrem ATW: Saya Menaruh Hormat kepada Kalian Semua

MONITOR, Merauke – Komandan Korem (Danrem) 174/ATW, Brigjen TNI Bangun Nawoko, menaruh rasa hormat kepada prajurit yang melaksanakan tugas mulia sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas), khususnya di wilayah Papua Republik Indonesia (RI) yang berbatasan dengan Papua Nugini (PNG).

Hal itu disampaikan Bangun saat memberikan pengarahan kepada 125 prajurit Satgas Yonif 756/WMS di Aula Denkav-3/SC, Mimika, Papua, Sabtu (19/9/2020).

Sebagai Komandan Komando Pelaksana Operasi (Dankolaksops), Bangun mengungkapkan bahwa menjaga keamanan wilayah negara merupakan tugas mulia bagi seorang prajurit TNI sekaligus kebanggaan.

“Tugas operasi menjaga keamanan wilayah negara merupakan tugas mulia dan kebanggaan bagi setiap prajurit, saya menaruh hormat kepada kalian semua, yang dalam hatinya tertanam bahwa tugas ini adalah mengemban amanah negara,“ ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima MONITOR, Jakarta, Minggu (20/9/2020).

Pengarahan tersebut diberikan kepada 125 prajurit Yonif 756/WMS yang akan mengisi pos-pos Satgas yang berada wilayah Kodim 1710/Mimika.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasiops dan Kasiren Rem 174 Merauke, Dandim 1710/Mimika, Dandenkav-3/SC serta para perwira Kodim 1710/Mimika.

Dalam kesempatan tersebut, Bangun berpesan bahwa tugas Satgas TNI seperti di Papua, bukan hanya menjaga wilayah Papua selalu aman, tetapi juga keberadaan personel TNI dapat membantu kesulitan masyarakat dan menjadi bagian dari solusi permasalahan yang dihadapi masyarakat. 

“Berbuatlah yang terbaik bagi masyarakat, tugas kalian bukan hanya menjaga keamanan wilayah, tetapi juga membantu segala kesulitan yang dihadapi masyarakat. Dan satu hal yang harus kalian pedomani, Merah Putih harus tetap berkibar di tanah Papua dan selalu ada di hati masyarakat Papua,” ujarnya. 

“Itulah mengapa kalian ada di sini, karena dengan sikap yang baik dan rasa sayang kita kepada masyarakat di sini, masyarakat akan mencintai kita,” kata Bangun melanjutkan.

Dalam pengarahannya, Bangun juga menekankan kepada seluruh prajurit yang bertugas untuk mematuhi segala aturan dan Protap yang telah ditentukan. 

“Patuhi semua aturan, jalankan sesuai Protap pelaksanaan tugas agar pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan aman dan lancar, hormati kearifan lokal dan jalin komunikasi yang baik dengan semua pihak,” ungkapnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan Kasiops Rem 174/ATW Merauke Kolonel Inf Ferdial Lubis, bahwa penanganan berbagai konflik di Papua akan dilakukan secara persuasif.

Sebelum kegiatan pengarahan berakhir  Danrem 174/ATW Merauke Brigjen TNI 

Bangun Nawoko memberikan penghormatan kepada seluruh prajurit yang hadir dan mengucapkan selamat bertugas sebagai bentuk penghormatan luhur terhadap tugas mulia yang akan diemban oleh prajurit Yonif 756/WMS.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

4 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

4 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

5 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

5 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

6 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

6 jam yang lalu