KEAGAMAAN

MUI: Kasus Cerai Rata-rata Dialami Pasangan yang Baru Menikah

MONITOR, Jakarta – Tren kasus perceraian di masa pandemi merangkak naik. Buktinya, banyak masyarakat yang antri mengajukan gugatan perceraian di Pengadilan Agama.

Melihat kondisi ini, Ketua MUI Bidang Perempuan, Remaja dan Keluarga Amani Burhanuddin Lubis mengaku prihatin. Meskipun hukum perceraian dalam Islam dibolehkan, akan tetapi menurutnya fenomena ini harus diminimalisir.

“Perceraian sangat membuat hati kita gelisah dan pendengaran kita panas, banyaknya angka perceraian ditengah masyarakat, bukan hanya masyarakat Indonesia tapi juga dunia. Meskipun ini halal tapi dimurkai Allah, pernikahan harus dijaga,” kata Amani Lubis dalam sambutannya di Webiner Nasional Ketahanan Keluarga, Kamis (3/9).

Amani menyatakan faktor ekonomi menjadi dasar alasan perceraian terjadi. Bahkan, rata-rata pasangan yang mengalami keretakan rumahtangga adalah mereka yang baru menikah dalam jangka waktu satu hingga dua tahun, alias seumur jagung.

“Tingginya angka perceraian terjadi pada pasangan yang baru menikah, entah setahun, dua tahun, tiga tahun dan lain-lain. Ini datanya masuk ke pengadilan agama,” ungkapnya.

Untuk itu, ia mendorong para laki-laki sebagai kepala rumah tangga serius bertanggungjawab terhadap keluarganya. Ia juga mendorong pemerintah dan seluruh elemen masyarakat dan organisasi di Indonesia saling memperdulikan aspek ketahanan keluarga.

“Kita harus sama-sama memberikan solusi terhadap masalah di lingkungan sekitar kita,” imbuh Rektor UIN Jakarta ini.

Recent Posts

Panen Jagung Bersama Mentan di Sumbawa, Presiden Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

MONITOR, Sumbawa - Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang…

1 jam yang lalu

Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat Diresmikan Presiden Jokowi

MONITOR, NTB - Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

1 jam yang lalu

Universitas Moestopo Gelar RPL, Kuliah Kini Bisa Lebih Cepat Lulus

MONITOR, Jakarta - Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) siap menggelar program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), yang…

2 jam yang lalu

Presiden Jokowi Resmikan 5 Ruas Inpres Jalan Daerah Sepanjang 40,6 km di NTB

MONITOR, Jakarta - Presiden RI Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

2 jam yang lalu

Prof Rokhmin: Sudah Saatnya ICMI gaungkan Islam sebagai Pedoman Hidup

MONITOR, Jakarta - Cendekiawan Muslim, Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri MS menyatakan, kita bersyukur menjadi…

2 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Sebut Hardiknas Jadi Momentum Perbaikan Pendidikan Tinggi

MONITOR, Jakarta - Peringatan hari pendidikan nasional (Hardiknas) 2024 menjadi momentum untuk melakukan perbaikan di…

2 jam yang lalu