MEGAPOLITAN

Wagub DKI: Budaya Betawi Tak Boleh Habis Terkikis Zaman

MONITOR, Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, ternyata punya perhatian besar terhadap budaya Betawi. Hal tersebut dibuktikan Riza Patria dengan memberikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat atas dukungannya terhadap eksistensi budaya betawi sebagai salah satu identitas nasional.

“Saya atas nama Pemprov DKI mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang bisa melestarikan budaya Betawi, serta memberi manfaat kepada kita semua khususnya bagi generasi muda,” ujar Riza Patria saat memberikan hadiah piala Wagub DKI bagi pemenang lomba tari Betawi secara virtual di UPK Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (29/8).

Menurut Riza Patria, budaya Betawi perlu dijaga sebagai bagian dari identitas bangsa yang sangat dicinta dan dibanggakan oleh semua orang,” terangnya.

Bahkan politisi Gerindra ini dengan tegas mengatakan, budaya Betawi tidak boleh terkikis oleh zaman meskipun saat ini kondisi dunia berada pada zaman yang sangat modern. Lanjutnya, keberlangsungan budaya Betawi harus dijaga oleh generasi muda.

Riza Patria pun mengak bicara soal budaya Betawi, dirinya kerap juga menerima masukan dari Lembaga Kebudayaan Betawi (LKB), agar eksistensi kebudayaan Betawi lebih diprioritaskan menjadi Kegiatan Strategi Daerah (KSD) bagi Pemprov DKI Jakarta.

“Silakan sampaikan harapan terkait budaya Betawi, nanti pemerintah akan memprioritaskan kepentingan tersebut, karena hampir setiap wacana dan gagasan positif pasti kita pertimbangkan,” pungkasnya.

Recent Posts

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

2 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

3 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

5 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

5 jam yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

7 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

7 jam yang lalu