Kamis, 25 April, 2024

Waduh! Perkantoran di Depok Diminta Bentuk Satgas Khusus Covid-19

MONITOR, Depok – Anggota Tim Pencegahan Gugus Tugas Covid-19 Kota Depok Denny Romulo Hutauruk, meminta seluruh instansi pemerintah maupun swasta untuk membentuk satuan tugas (Satgas) khusus Covid-19.

Pembentukan satgas tersebut, menurut Denny, agar tidak terjadi lagi klaster Covid-19 di perkantoran, baik di swasta maupun di pemerintah.

“Kita harapkan seluruh instansi, baik swasta maupun pemerintah untuk membentuk Satgas Covid-19 di unit kerjanya masing-masing,” kata Denny usai malakukan penyemprotan disinfektan di Kantor KPU Kota Depok, Kamis (20/08/2020).

Denny menyebut, adapun pembentukan Satgas Covid-19 tersebut dilakukan, lantaran trend penyebaran Covid-19 di Kota Depok telah menyasar ke sejumlah perkantoran, sehingga terjadi klaster di lingkungan keluarga.

- Advertisement -

“Jadi, inilah yang terjadi saat ini. Dari kantor menularkan ke keluarganya. Itu hasil tracing kami,” ujarnya.

Denny menjelaskan, Satgas Covid-19 di masing-masing unit kerja instansi tersebut, nantinya dapat membantu pemerintah lebih aktif melakukan mitigasi pencegahan dan bisa efektif melakukan protokol Covid-19 secara reguler.

“Untuk itu kita berharap seluruh instansi pemerintah, swasta baik itu mall, tempat usaha level industri agar membentuk satgas Covid-19,” ungkapnya.

Sebab, Denny menurut, untuk memutus penyebaran Covid-19 kluster Covid-19 kantor, dibutuhkan satgas di setiap unit kerja di Kota Depok.

Karena itu, Denny mengajak seluruh elemen masyarakat agar bahu membahu melakukan pencegahan penyebaran Covid-19.

“Kalau bicara Covid-19, kita harus gotong royong semua elemen. Baik itu pemerintah, tokoh agama, tokoh pemuda, kita harus bahu membahu melakukan pencegahan, minimal di rumah masing-masing,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER