KALIMANTAN

Perkuat Pertahanan Perbatasan, Kodam Tpr Harap Pembangunan Kodim Bengkayang Segera Terealisasi

MONITOR, Jakarta – Kodam XII/Tanjungpura (Tpr) berharap pembangunan Kodim Bekayang dapat segera terealisasi.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, saat menanggapi kedatangan tim dari Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) yang diketuai oleh Pabandya 2/Banglarsat Binjemen Srenad Letkol Inf Himawan Tedi Laksono yang meninjau lokasi rencana pembangunan Markas Kodim Bengkayang di Desa Magmagan, Kecamatan Lumar, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (13/8/2020).

Fahmi mengungkapkan bahwa pembangunan Kodim Bengkayang tersebut untuk memperkuat pertahanan di wilayah perbatasan. Menurut Fahmi, peninjauan lokasi itu merupakan rencana awal yang akan ditindaklanjuti terkait pembangunan markas Kodim baru di Kabupaten Bengkayang. 

“Peninjauan ini merupakan tindak lanjut dari rancangan Rencana Strategis (Renstra)  Kodam XII/Tpr Tahun 2020-2024 tentang pengembangan gelar satuan TNI AD di wilayah Kalbar, yang salah satunya adalah pembentukan Kodim di Kabupaten Bengkayang,” ungkapnya dalam keterangan resmi yang diterima MONITOR.CO, Jakarta, Jumat (14/8/2020). 

Lebih lanjut, Fahmi mengatakan, hasil peninjauan itu akan dilaporkan oleh tim ke komando atas untuk dilakukan pengkajian guna pembangunan nantinya. 

“Kodam XII/Tpr berharap pembangunan Markas Kodim ini dapat segera direalisasikan sehingga dapat menambah kekuatan pertahanan serta membantu pemerintah daerah untuk membangun wilayah,“ katanya.

Fahmi menyatakan, tim dari Mabesad meninjau lahan seluas 5,3 hektar yang merupakan lahan hibah dari Pemerintah Daerah Bengkayang yang saat ini sedang proses sertifikasi. 

Turut dalam peninjauan Asrendam XII/Tpr Kolonel Inf Achmad Marzuki serta Pabanda Ren Srendam XII/Tpr Mayor Inf Hudallah, Pabandya Faskon Slogdam XII/Tpr Mayor Czi Asep Saepudin dan Kasirenkon Zidam XII/Tpr Mayor Czi Triwantoro.

Recent Posts

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

1 jam yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

8 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

12 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

12 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

15 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

16 jam yang lalu