PARLEMEN

Ketua MPR Dorong Pemerintah Lebih Optimal Tangani Pandemi

MONITOR, Jakarta – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendorong pemerintah untuk berupaya optimal dalam penanganan pandemi Covid-19 yang tengah menjangkit Indonesia saat ini.

Salah satunya, sambung dia, dengan melaksanakan protokol kesehatan secara masif dalam kehidupan masyarakat.

“Mendorong pemerintah berupaya secara optimal dalam penanganan pandemi Covid-19, seperti dalam pelaksanaan rapid test, swab test, pelacakan/tracing, dan pelaksanaan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Bamsoet, di Jakarta, Jumat (14/8).

Tidak hanya itu, politikus Golkar ini pun juga mendesak agar pemerintah dalam penyerapan anggaran penanganan Covid19 dapat dilakukan secara maksimal.

“Demikian juga penyerapan anggaran dari Program Pemulihan Ekonomi/PEN agar dapat tercapai sesuai target,” ujarnya.

“Dikarenakan hingga saat ini anggaran PEN yang terserap baru Rp 151,25 triliun dari total Rp 695,2 triliun dari keseluruhan anggaran PEN,” tambah dia.

Bamsoet pun juga meminta agar pemerintah memperbaiki dan memverifikasi kembali data-data masyarakat maupun sektor- sektor yang terdampak pandemi. Sehingga, imbuh dia, pemberian bantuan tepat sasaran.

“Mendorong pemerintah berupaya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi di kuartal/triwulan III-2020, salah satunya berupaya dalam meningkatkan daya beli masyarakat,” pungkas mantan ketua DPR RI itu.

Recent Posts

Stafsus Menag Dorong Guru PAI Punya Cara Ajar Tepat untuk 43 Juta Siswa di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) punya tanggung jawab penting. Yaitu, memberikan pemahaman…

11 menit yang lalu

Petugas Berjaga 24 Jam di Nabawi, Siap Bantu Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Petugas haji Indonesia selalu siaga selama 24 jam di pelataran dan setiap…

2 jam yang lalu

Study Tour Pelajar Dilarang, Hetifah: Kebijakannya Mohon Ditinjau Kembali

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memberikan tanggapan kritis terhadap kebijakan…

6 jam yang lalu

Sepanjang 2023, Pertamina Hulu Rokan Jadi Penghasil Migas Nomor 1 Indonesia

MONITOR, Jakarta – Sepanjang 2023, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil mempertahankan posisinya sebagai penghasil minyak…

8 jam yang lalu

PPIH Arab Saudi Daker Makkah Siap Sambut Kedatangan Jemaah dari Madinah

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Makkah siap…

10 jam yang lalu

Penilaian Lahan UIII Kembali Digelar, Kali ini Menyasar 236 Bidang

MONITOR, Depok - Tim Terpadu Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan (PDSK) Penyediaan Tanah untuk Pembangunan Universitas…

11 jam yang lalu