MEGAPOLITAN

Pemkot Depok Siapkan Strategi Bangkitkan kembali Geliat UMKM

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berupaya mendorong kembali kegiatan ekonomi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Depok yang terdampak pandemi virus Corona atau Covid-19. Karena itu, Pemkot Depok telah menyiapkan sejumlah strategi untuk hal tersebut.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengatakan, pihaknya akan menyediakan dua persen dari total luas mal atau pasar besar untuk ditempati oleh UMKM. Hal tersebut disampaikannya saat pengukuhan pengurus UMKM Jatijajar.

“Peraturan penyediaan tempat yang dua persen itu sudah ada. Namun teknisnya belum diatur secara rinci. Ke depan kita akan merapikan kembali,” kata Idris kepada wartaean di Jatijajar, Kamis (23/07/2020).

Dirinya memaparkan, sebelum pandemi, pihaknya juga sudah menyiapkan Gerai Pamer Produk UMKM di Alun-alun Kota Depok. Dikatakannya, lokasi tersebut dapat menampung hingga 1.000 UMKM.

“Gerai Pamer disediakan bagi pegiat UMKM untuk mengenalkan produknya, tetapi bukan untuk berjualan. Untuk pembelian produk, konsumen dapat menghubungi kontak masing-masing UMKM,” terangnya.

Dia menambahkan, pihaknya juga sedang menyiapkan lokasi lainnya yaitu Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Universitas Indonesia (UI) di kawasan Margonda.

JPO tersebut, sambung dia, memiliki lebar yang cukup luas, sehingga bagian tengahnya dapat dimanfaatkan untuk UMK tanpa menghilangkan kegunaan JPO sebagai sarana untuk menyeberang bagi pejalan kaki.

“Jadi untuk membeli produk saja namun tidak boleh nongkrong atau duduk-duduk di sana. Ke depan, kami selaku fasilitator akan terus membantu peningkatan kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh teman-teman UMKM,” pungkasnya.

Recent Posts

Irjen Kemenhaj Ingatkan Petugas Jaga Etika, Jangan Membangkang

MONITOR, Jakarta - Inspektur Jenderal Kementerian Haji dan Umrah, Dendi Suryadi, menegaskan pentingnya integritas dan…

1 jam yang lalu

DPR RI Apresiasi Capaian Kementerian UMKM dalam Memperkuat Ekonomi Rakyat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mendapatkan apresiasi dari Komisi VII…

2 jam yang lalu

Menag di Al-Azhar Kairo: Merusak Lingkungan Menyimpang dari Tujuan Ibadah

MONITOR, Kairo - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa persoalan lingkungan hidup tidak dapat dipisahkan…

3 jam yang lalu

Alissa Wahid Tekankan Petugas Haji Layani Jemaah Lansia dan Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menjalankan ibadah haji bukan sekadar perjalanan fisik menuju Tanah Suci, melainkan puncak…

5 jam yang lalu

Itjen Kemenag Kawal Ketat Pembangunan 271 KUA Lewat Dana SBSN 2026

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Agama terus memperkuat pengawasan pembangunan Kantor Urusan Agama (KUA)…

8 jam yang lalu

DPR Minta UMKM Digendong Jadi Pelaksana Utama Program BGN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Yoyok Riyo Sudibyo, menegaskan perlunya kehadiran dan…

13 jam yang lalu