Categories: MEGAPOLITAN

Pasien Covid-19 Sembuh di Depok Bertambah 8 Orang

MONITOR, Depok – Jumlah pasien terkonfirmasi positif Corona atau Covid-19 di Kota Depok terus berkurang. Hal ini seiring dengan semakin meningkatnya jumlah pasien positif yang sembuh.

Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok per Sabtu (27/06/2020), ada 8 pasien positif corona kembali dinyatakan sembuh.

“Hari ini pasien sembuh bertambah 8 orang,” kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, Mohammad Idris melalui siaran persnya.

Idris menjelaskan, dari total 754 kasus positif Covid-19 di Kota Depok, sebanyak 498 orang dinyatakan telah sembuh, 34 orang dinyatakan meninggal, dan sisanya 222 orang masih dalam perawatan.

Kemudian, hingga tanggal yang sama, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kota Depok tercatat sebanyak 1564 orang. 1321 orang dinyatakan selesai pengawasan dan 243 orang masih dalam pengawasan.

Berikutnya, untuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 4075 orang. 3458 orang dinyatakan selesai pemantauan dan 617 orang masih dalam pemantauan.

“Sedangkan untuk kategori Orang Tanpa Gejala (OTG), saat ini berjumlah 2382 orang. 1782 orang dinyatakan selesai pemantauan dan 600 masih dalam pemantauan,” ujar Idris.

Recent Posts

Lima Koperasi Desa Merah Putih Terbentuk di Sambas, LPDB Perkuat Ekonomi Desa

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat koperasi sebagai…

12 menit yang lalu

ACMI dan Continuum Kerjasama Bentuk Aliansi Strategis untuk Memajukan Pencetakan 3D Logam

MONITOR, Jakarta - Dalam perkembangan penting bagi sektor manufaktur Asia Tenggara, Continuum sebagai perusahaan terkemuka…

1 jam yang lalu

Kemenperin Terus Dorong Indonesia Jadi Pemain Utama dalam Industri Halal Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian  Perindustrian terus  mengintensifkan upayanya dalam  memperkuat  ekosistem  industri  halal  nasional  guna …

2 jam yang lalu

WNI Ditangkap Diduga Fasilitasi Haji Ilegal, KJRI: Hindari Promosi Haji Tanpa Tasreh

MONITOR, Jakarta - Konsul Jenderal (Konjen) Republik Indonesia di Jeddah Yusron B Ambary mengaku mendapat…

3 jam yang lalu

Puan Minta Pemerintah Jamin Keselamatan WNI Buntut Konflik India dan Pakistan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas eskalasi konflik bersenjata antara…

10 jam yang lalu

Kementerian PU Perkuat Program Padat Karya 2025, Targetkan Serapan 138.000 Tenaga Kerja

MONITOR, Jakarta - Sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan serta mempercepat penurunan angka kemiskinan…

10 jam yang lalu