POLITIK

Kontroversi RUU HIP, AHY: Demokrat Siap Jadi Penyambung ‘Lidah’ Rakyat

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan partainya siap menjadi penyambung lidah rakyat dan aspirasi umat. Apalagi, di masa sekarang kondisi politik negeri ini tengah memanas ditengah polemik kontroversi RUU Haluan Ideologi Pancasila.

AHY mengatakan, diskusi lintas agama sangat penting dilakukan untuk menghindari ancaman potensi konflik identitas di tataran akar rumput.

“Ditengah kontroversi RUU HIP, diskusi lintas agama seperti ini penting sebagai jembatan komunikasi utk menghilangkan asumsi, prasangka dan meneguhkan kembali prinsip kebangsaan kita sebagai NKRI, serta agar kita terhindar dari ancaman konflik Identitas di akar rumput,” ujar AHY dalam laman Twitternya, Jumat (26/6).

Menyinggung ideologi negara, suami Anisa Pohan ini mengatakan Pancasila adalah titik temu dari segala cara pandang kebangsaan yang beragam. Untuk itu, ia mengajak elemen bangsa untuk memelihara dan terus memperjuangkan Pancasila sebagai dasar negara yang final.

“Kami Partai Demokrat percaya Pancasila adalah titik temu dari cara pandang kebangsaan yang beragam ditengah kondisi masyarakat Indonesia yang majemuk, sehingga harus kita pelihara dan perjuangkan. Untuk itu, Partai Demokrat siap jadi penyambung lidah rakyat & aspirasi umat lintas agama,” tandasnya.

Recent Posts

Panen Jagung Bersama Mentan di Sumbawa, Presiden Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

MONITOR, Sumbawa - Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang…

17 menit yang lalu

Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat Diresmikan Presiden Jokowi

MONITOR, NTB - Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

37 menit yang lalu

Universitas Moestopo Gelar RPL, Kuliah Kini Bisa Lebih Cepat Lulus

MONITOR, Jakarta - Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) siap menggelar program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), yang…

46 menit yang lalu

Presiden Jokowi Resmikan 5 Ruas Inpres Jalan Daerah Sepanjang 40,6 km di NTB

MONITOR, Jakarta - Presiden RI Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki…

1 jam yang lalu

Prof Rokhmin: Sudah Saatnya ICMI gaungkan Islam sebagai Pedoman Hidup

MONITOR, Jakarta - Cendekiawan Muslim, Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri MS menyatakan, kita bersyukur menjadi…

1 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Sebut Hardiknas Jadi Momentum Perbaikan Pendidikan Tinggi

MONITOR, Jakarta - Peringatan hari pendidikan nasional (Hardiknas) 2024 menjadi momentum untuk melakukan perbaikan di…

2 jam yang lalu