MEGAPOLITAN

Antisipasi Lonjakan Penumpang KRL, BPTJ Siapkan Bus Gratis di Stasiun Depok

MONITOR, Depok – Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok Dadang Wihana mengatakan, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) telah menyiapkan sebanyak 10 armada bus untuk mengantisipasi lonjakan penumpang Kereta Api Listrik (KRL) di Stasiun Depok Baru.

Sejumlah bus tersebut melayani perjalanan dari Terminal Depok menuju Stasiun Juanda, Manggarai, Sudirman, Tanah Abang dan Tebet.

“10 armada bus itu hanya tersedia setiap hari Senin saja, mulai pukul 05.00 WIB. Jadi, warga yang ingin bekerja bisa menggunakan bus tersebut karena tidak dipungut biaya,” katanya, Rabu (17/6).

Dirinya menjelaskan, penyediaan bus yang berasal dari bantuan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini masih terus dievaluasi efektivitasnya. Termasuk minat masyarakat.

“Kami akan evaluasi kebutuhan terhadap penyediaan bus ini serta minat masyarakat. Selain itu, kami juga selalu memantau ke terminal dan stasiun untuk melihat langsung kondisinya. Alhamdulillah semua aman terkendali,” jelasnya.

Sementara itu , Kasubag TU Pengelolaan Terminal Depok, Reynold John menambahkan, berdasarkan pantauan pada Senin (15/06),  7 unit bus yang beroperasi. Dengan  tujuan Stasiun Juanda dua penumpang, Manggarai enam penumpang, Sudirman tiga penumpang, Tanah Abang tiga penumpang  dan Tebet tiga penumpang.

“Setiap Senin bus berangkat setiap 10 menit sekali mulai pukul 05.00 WIB. Kemudian di hari  Jumat bus berangkat dari Stasiun Juanda, Manggarai, Sudirman, Tanah Abang dan Tebet dan berakhir di Stasiun Depok Baru Pukul 17.00 WIB,” pungkasnya.

Recent Posts

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

3 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

4 jam yang lalu

Panen Ketahanan, Sinergi TNI-IPB Untuk Indonesia Berdaulat Pangan

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…

5 jam yang lalu

Berduka Paus Fransiskus Wafat, Puan: Semoga Warisan Semangat Perdamainya Selalu Hidup di Hati Umat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…

6 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Menag: Jasa dan Persahabatan Beliau Tak Bisa Kita Lupakan!

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik…

7 jam yang lalu

Ramai Prajurit Masuk Kampus, DPR: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia…

8 jam yang lalu