MEGAPOLITAN

Lagi, 7 Pasien Positif Covid-19 di Depok Dinyatakan Sembuh

MONITOR, Depok – Jumlah kesembuhan pasien terinfeksi virus Corona di Kota Depok terus mengalami peningkatan. Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, per 10 Mei 2020, ada 7 pesien positif kembali dinyatakan sembuh, sehingga totalnya saat ini menjadi 57 orang.

Namun demikian, jumlah warga Depok yang terkonfirmasi positif virus Corona per Minggu (10/05/2020) pun mengalami peningkatan, yakni sebanyak 6 kasus, sehingga totalnya saat ini menjadi 355 orang. Sedangkan pasien positif yang meninggal bertambah 1 menjadi 21 orang.

Kemudian, untuk jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) yang sehari sebelumnya berjumlah 1370 orang, bertambah menjadi 1385 orang. 486 orang selesai pemantauan dan 899 orang masih dalam pemantauan.

Selanjutnya, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang sehari sebelumnya berjumlah 1342 orang, bertambah menjadi 1344 orang. 625 orang selesai pengawasan dan 719 orang masih dalam pengawasan.

Berikutnya, Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang sehari sebelumnya berjumlah 3441 orang, bertambah menjadi 3444 orang. 1904 selesai pemantauan dan 1540 masih dalam pemantauan.

Recent Posts

Dorongan DPR soal Pembentukan TGPF di Kasus Kwitang Tunjukkan Empati dan Keberpihakan Publik

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mendorong pembentukan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) untuk…

4 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Korsel, Puan Dorong Kerja Sama Investasi Hijau dan Budaya

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan pertemuan bilateral dengan Ketua Majelis Nasional…

5 jam yang lalu

Menteri Maman Dukung Optimalisasi Layanan dan Pelindungan UMKM Papua

MONITOR, Papua - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan dukungannya terhadap…

5 jam yang lalu

Kick Off HGN 2025, Menag Nasaruddin Tekankan Pentingnya Integrasi Ilmu dan Iman bagi Para Guru

MONITOR, Cirebon - Menteri Agama Nasaruddin Umar, membuka secara resmi kegiatan Kick Off Hari Guru…

6 jam yang lalu

Menag Lantik 21 Pejabat Kemenag; Mulai dari Rektor UIN, Kepala Kanwil hingga Kepala Biro PTKN

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar melantik 21 pejabat Kemenag, yang terdiri dari Rektor…

8 jam yang lalu

Singgung Isu Tata Kelola AI di Forum MIKTA, Puan Serukan Keadilan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berbicara soal transisi energi dan tata kelola…

10 jam yang lalu