Kepala DLHK Kota Depok, Ety Suryatlhati. (Foto: Boy Rivalino)
MONITOR, Depok – Peringatan Hari Bumi Sedunia ke-50 terasa berbeda tahun ini, mengingat adanya pandemi Covid-19 yang melanda hampir di seluruh dunia. Namun demikian, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok Ety Suryahati menegaskan, adanya pandemi ini mengingatkan seluruh masyarakat untuk menjaga dan melestarikan alam.
“Hari Bumi yang diperingati setiap tanggal 22 April merupakan sebuah momentum untuk instrospeksi diri, terlebih di tengah pandemi seperti ini. Apa saja yang sudah kita lakukan untuk menjaga ekosistem alam, sudahkah kita adil untuk alam,” katanya, Rabu (22/4).
Ety mengatakan, perubahan iklim yang terjadi, harus disikapi dengan sebuah gerakan. Seperti, menanam pohon dan mensosialisasikan pentingnya pohon sebagai paru-paru bumi.
“Kami mengajak peran serta masyarakat untuk aktif dan terlibat langsung dalam gerakan penanaman pohon di rumah masing-masing,” jelasnya.
“Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga dan melestarikan alam. Intinya semua bisa dilakukan jika ada kesadaran dari masing-masing individu. Jika kita jaga alam, maka alam akan jaga kita,” pungkasnya.
Karena itu, Ety berharap, masyarakat mampu berhemat dalam penggunaan Sumber Daya Alam (SDA) serta tidak memanfaatkannya secara berlebihan. Selain itu, masyarakat juga diimbau agar mengelola sampah rumah tangga.
MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…
MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…
MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…
MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…
MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…