BERITA

Polisi Jaga 20 Pintu Masuk Kota Depok saat PSBB Berlaku

MONITOR, Depok – Walikota Depok Mohammad Idris memutuskan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) berlaku pada Rabu besok, 15 April 2020. Diperkirakan, 20 pintu masuk dan keluar dari Kota Depok menuju DKI Jakarta, Bogor dan Tangerang Selatan (Tangsel) bakal disiapkan untuk melakukan check point atau penjagaan terkait diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Ada sekitar 20 pintu masuk yang akan dijaga sekitar 50 anggota tim gabungan dari Polres, TNI, Satpol PP dan Dinas Perhubungan (Dishub) termasuk memberdayakan Kelompok Sadar Kamtibmas yang ada di Kota Depok saat mulai diberlakukannya PSBB, Rabu (15/4) mendatang,” kata Kapolres Depok yang juga Wakil Ketua Tim Gugus Tugas Covid 19 Kota Depok Kombes Pol. Azis Andriansyah, Selasa (14/4).

Ia menjelaskan, ada sekitar 50 anggota tim gabungan yang bertugas nantinya dibagi dua shift yaitu 25 anggota untuk pagi hari dan 25 anggota di sore hari hingga malam hari. Namun kata dia, semua masih perlu dilakukan koordinasi lintas sektoral tim gugus tugas Covid-19 Kota Depok berserta seluruh jajarannya.

Dalam Ketentuan PSBB akan berlaku selama 14 hari terhitung mulai tanggal 15 April 2020 sampai dengan tanggal 28 April 2020.

Berdasarkan ketentuan itu, maka masyarakat yang berdomisili/bertempat tinggal dan/atau melakukan aktifitas di wilayah Kota Depok wajib mematuhi ketentuan pelaksanaan PSBB sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan secara konsisten menerapkan protocol kesehatan pencegahan Covid-19.

Recent Posts

PSGA UIN Jakarta Gelar Seminar Peringatan Hari Ayah dan Ibu; Dua Sosok Beda Tapi Satu Kesatuan

MONITOR, Jakarta - Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Seminar…

2 jam yang lalu

Satgas PKH Bongkar Tambang Timah Ilegal di Dua Lokasi

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri…

4 jam yang lalu

Warga Bekasi Terpapar Polusi Batu Bara, DPR Desak Pemerintah Bertindak Tegas

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR Nurhadi menyampaikan keprihatinan terhadap kondisi warga Kaliabang, Bekasi,…

6 jam yang lalu

Semeru Kembali Erupsi, Puan Minta Prioritas Keamanan Warga dan Pendaki

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas meletusnya Gunung Semeru di…

7 jam yang lalu

Menag Dorong Pendekatan Tafsir Induktif dan Berwawasan Keindonesiaan hadapi Era Post-Truth

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini membuka Ijtimak Ulama Tafsir Al-Qur’an di…

8 jam yang lalu

DPR Dorong Pembentukan Satgas Perlindungan Konsumen Digital atasi Penipuan Belanja Online

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI, Rivqy Abdul Halim mendorong pemerintah segera membentuk…

9 jam yang lalu