MEGAPOLITAN

Pembentukan Kampung Siaga Covid-19 di Depok Capai 97 Persen

MONITOR, Depok – Sebanyak 902 Rukun Warga (RW) dari total 924 RW yang berada di Kota Depok telah membentuk Kampung Siaga Covid-19. Hal ini dilakukan sebagai upaya mempercepat penanganan penyebaran virus Corona atau Covid-19. 

“Persentasenya sudah mencapai 97,6 persen. Sisanya akan terus digesa melalui camat dan lurah demi menghentaskan pandemi Covid-19,” kata Wali Kota Depok, Mohammad Idris di Depok, Sabtu (11/4).

Idris mengatakan, terdapat beberapa kecamatan yang pembentukannya telah mencapai 100 persen. Antara lain, Kecamatan Cimanggis sudah terbentuk di 92 RW, Tapos 133 RW dan Cipayung 54 RW. 

“Kemudian Beji sebanyak 75 RW, Limo  49 RW, Cinere 42 RW, Sawangan 85 RW dan Bojongsari 92 RW,” jelasnya. 

Selain itu, kata dia, terdapat tiga kecamatan yang masih dalam tahap penyelesaian pembentukan Kampung Siaga Covid-19. Yaitu Kecamatan Sukmajaya telah terbentuk di 117 RW dari total 125 RW atau mencapai 93,6 persen, Cilodong sebanyak 69 RW dari total 70 RW atau sekitar 98,6 persen, dan Pancoran Mas  sebanyak  94 RW dari total 107 RW atau 87,8 persen. 

Idris menjelaskan, Kampung Siaga ini akan difungsikan sebagai sarana sosialisasi Covid-19, sterilisasi Fasilitas Sosial (Fasos) dan Fasilitas Umum (Fasum). Serta mengaktifkan sistem keamanan warga, sistem informasi kesehatan warga dan lumbung pangan warga yang dilakukan secara swadaya.

“Kampung siaga juga dapat difungsikan untuk monitoring kasus terkonfirmasi positif, Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang melakukan isolasi mandiri serta nantinya akan dilibatkan dalam distribusi logistik,” ujarnya.

Recent Posts

Menteri Agama Imbau Jemaah Haji Doakan Palestina

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan agar para jemaah haji Indonesia tidak bersikap…

5 jam yang lalu

Kementan Perkuat Serapan dan Stabilisasi Harga Telur di Tingkat Peternak

MONITOR, Blitar - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak dalam menjaga keseimbangan…

7 jam yang lalu

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

10 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

11 jam yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

12 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

13 jam yang lalu