BERITA

Pandemi Wabah COVID-19, Panlih DPRD DKI Tetap Gelar Pemilihan Wagub

MONITOR, Jakarta – Panitia pemilihan (Panlih) Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta tampaknya tidak menghiraukan ancaman wabah virus Corona yang menyerang Ibu Kota. Pasalnya, Panlih bersikeras akan menggelar paripurna pemilihan Wagub.

Keputusan ini dilaksanakan ditengah-tengah pemerintah sedang gencar melakukan imbauan agar tidak membuat acara keramaian. Wakil Ketua Panlih DPRD DKI Jakarta, Basri Baco, pun mengatakan paripurna pemilihan Wagub akan digelar dalam waktu dekat.

“Insya Allah, Kamis, (26/3) paripurna pemilihan Wagub kita gelar,” ungkap Baco, Selasa (24/3).

Ia menambahkan, pihaknya saat ini tengah mengurus surat izin kepada Polda Metro Jaya agar diperbolehkan menggelar acara tersebut.

“Makanya, sekarang ini pimpinan dewan sedang berkirim surat ke Polda Metro Jaya dan Dinas Kesehatan DKI untuk meminta izin apakah diperbolehkan menggelar acara paripurna pemilihan Wagub atau tidak. Karena kami juga gak mau tiba-tiba acara nantinya dibubarkan oleh polisi,” terangnya.

Disebutkan Baco, apabila nanti proses paripurna pemilihan Wagub DkI jadi digelar, Kamis (26/3) maka acara akan digelar siang hari.

“Karena paginya kami harus rapat Badan Musyawarah (Bamus) terlebih dahulu,” jelasnya.

Sementara itu, rencana paripurna pemilihan Wagub DKI, Kamis (26/3) dibenarkan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik.

“Ya, Insya Allah Kamis siang, kami gelar paripurna pemilihan Wagub,” ujar Taufik singkat.

Recent Posts

Mahfuz Sidik Ajak Generasi Muda Pelajari Dinamika Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik mengatakan, generasi…

30 menit yang lalu

UIN Datokarama Gelar Tes Hafalan Calon Penerima Beasiswa Tahfidz 2025

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama melaksanakan tes hafalan bagi mahasiswa calon penerima…

3 jam yang lalu

DPP AMSI Nilai Soeharto Layak Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

MONITOR, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Angkatan Muda Satkar Ulama Indonesia (DPP AMSI) menilai Presiden…

8 jam yang lalu

Prof. Rokhmin Nilai Scylla Sp Berpotensi Jadi Motor Ekonomi Nasional

MONITOR, Jakarta - Indonesia dinilai memiliki keunggulan komparatif luar biasa dalam sektor kelautan dan perikanan,…

8 jam yang lalu

Humas Kementan: Pimpinan Sudah Menegur Pejabat, Kementan dan Tempo Adalah Cinta Sejati

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian (Kementan) menegaskan komitmen terhadap integritas dan netralitas aparatur sipil negara…

9 jam yang lalu

Resmikan Pabrik Baru, PT LCI Perkuat Industri Kimia Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya mempercepat transformasi dan melakukan penguatan industri kimia nasional…

10 jam yang lalu