Sabtu, 27 April, 2024

IAIN Tulungagung Bentuk Satgas Penanggulangan Covid-19

MONITOR, Tulungagung – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung membentuk Satuan Tugas (Satgas) Penanggulangan Covid-19. Hal itu dilakukan dalam rangka berpartisipasi dalam pencegahan penyebaran virus yang saat ini melanda banyak negara termasuk Indonesia.

Berdasarkan hasil rapat pimpinan yang dilaksanakan pada Senin (23/03) ditunjuk sebagai Ketua Satgas adalah Ketua Jurusan Tadris Kimia, Umy Zahroh dan sebagai wakilnya adalah Ketua Tadris Biologi, Eni Setyowati.

Rektor IAIN Tulungagung, Maftukhin, menjelaskan bahwa pembentukan satgas ini merupakan kelanjutan dari upaya IAIN Tulungagung dalam mencegah penyebaran Covid-19 setelah sebelumnya melakukan penerapan kuliah daring dan sterilisasi kampus.

Satuan Tugas tersebut terdiri atas beberapa dosen dan karyawan yang ditunjuk. Selain itu, juga dilakukan rekrutmen kepada mahasiswa aktif dan alumni secara online. Dari para pendaftar tersebut akan diseleksi sesuai dengan kebutuhan satgas.

- Advertisement -

“Tim ini jika sudah terbentuk akan melakukan upaya-upaya yang mungkin bisa dilakukan untuk pencegahan penyebaran Covid-19. Dalam kerjanya, satgas ini berkoordinasi dengan satgas penanggulangan virus Corona yang dibentuk oleh Pemerintah Kabupaten Tulungagung.” kata Rektor.

Lebih lanjut Rektor menyebutkan, bahwa satgas yang sudah terbentuk akan bertugas antara lain; pembuatan hand sanitizer dan cairan disinfektan, pendistribusian hand sanitizer dan cairan disinfektan, penyemprotan disinfektan dan pembuatan bahan sosialisasi dan edukasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Adapun sasaran dari satgas ini antara lain masjid dan mushola yang ada di wilayah Kabupaten Tulungagung dan sekitarnya.

Masih menurut Rektor, selain membentuk Satgas Penanggulangan Covid-19, IAIN Tulungagung juga menyampaikan kesiapannya kepada pemerintah daerah setempat, bilamana sebagian gedungnya digunakan sebagai tempat isolasi dan perawatan pasien Covid-19 serta rumah sakit darurat jika dibutuhkan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER