PARLEMEN

Rupiah Anjlok, Politikus Demokrat Minta Pemerintah Berkerja Keras dan Cerdas

MONITOR, Jakarta – Kondisi nilai tukar rupiah terhadap dolar yang kini sudah mencapai Rp16.000 terus menuai perhatian. 

Anggota Komisi VII DPR RI Sartono Hutomo, misalnya. Ia meminta agar pemerintah berkerja keras dan cerdas untuk menghadapi dua peristiwa besar sekaligus, seperti pencegahan penyebaran virus Corona, dan anjloknya nilai tukar rupiah.

“Mengganasnya dolar terhadap rupiah yang kini menembus Rp. 16.000 per dolar serta terpuruknya ekonomi Indonesia, ditambah hantaman virus corona membuat pemerintah diminta kerja keras, kerja cepat dan kerja cerdas,” kata Sartono dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/3).

Sartono meminta pemerintah harus respon cepat dari dampak meluasnya sebaran virus corona untuk mengurangi dampak ekonomi yang lebih dalam.

“Lupakan dulu proyek-proyek besar, stop berpikir pindah Ibu Kota Baru. Yang lebih penting itu pindah pada sektor kesehatan, makanan, pikirkan segera bagaimana bisa meningkatkan daya beli rakyat dan mengurangi dampak PHK kedepannya,” pungkas politikus Demokrat itu.

Recent Posts

Kemenag Bukan Hanya untuk Satu Agama

MONITOR, Jakarta - Staf Khusus Menteri Agama, Ismail Cawidu, menegaskan bahwa Kementerian Agama bukan hanya…

6 jam yang lalu

Kemenperin Ajak IKM Manfaatkan Program Pembiayaan KIPK

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memperluas akses pembiayaan bagi pelaku industri dalam negeri, terutama sektor…

10 jam yang lalu

Ditjen Bimas Hindu Sukses Genjot Kualitas Pendidikan, Transformasi Layanan Hingga Pemberdayaan Umat

MONITOR, Lombok - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Hindu Kementerian Agama RI melakukan transformasi besar dilakukan…

10 jam yang lalu

IndoBuildTech dan GAFA 2025 Jadi Etalase Inovasi Industri Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat kolaborasi dengan pelaku industri melalui penyelenggaraan IndoBuildTech Expo…

13 jam yang lalu

Udang Indonesia Kembali Diserap Pasar AS, Ekspor Naik 16,3 Persen

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Indonesia menegaskan bahwa udang Indonesia kembali diterima masuk ke Amerika Serikat,…

16 jam yang lalu

Kemen PPPA Tetapkan RA Marhamah Labuhanbatu Jadi Satuan Pendidikan Ramah Anak 2025

MONITOR, Jakarta - Prestasi kembali diraih satuan pendidikan binaan Kementerian Agama. Raudhatul Athfal (RA) Marhamah…

18 jam yang lalu