BUMN

Permudah Layanan, Telkom Hadirkan Plasa Digital di Solo dan Yogyakarta

MONITOR, Jakarta – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) meresmikan Plasa Telkom Digital secara bersamaan di Yogyakarta dan Solo, pada Jumat (6/3). Plasa Telkom Digital merupakan layanan outlet dengan inovasi walk in channel terbaru yang menerapkan layanan digital secara mandiri bagi pelanggan.

“Plasa Telkom Digital menjadi salah satu bagian dari upaya kami dalam mewujudkan Best in Class Customer Experience. Tidak hanya menyediakan aplikasi pada smartphone, namun Telkom juga membangun Plasa Telkom Digital sebagai one stop solution dengan mengusung konsep layanan digital secara mandiri,” ujar Direktur Consumer Service Telkom, Siti Choiriana.

Plasa Telkom yang semula hanya dilayani oleh customer service, kini dengan Plasa Telkom Digital, layanan ditingkatkan dengan smart device yang memiliki teknologi terdepan, seperti myIndiHome dan MyGraPARI. Beberapa bentuk layanan dapat dilakukan di Plasa Telkom Digital, seperti pasang baru IndiHome, upgrade layanan, aktivasi Add-on IndiHome, pembayaran tagihan, serta informasi produk, dan layanan Telkom lainnya.

Tak hanya itu, Plasa Telkom Digital juga dilengkapi dengan layanan ekstra seperti layanan Virtual Reality Games, Pustaka Digital (PaDi), serta Kids Zone atau arena bermain anak. Dengan adanya beberapa layanan ekstra ini, pelanggan diharapkan dapat dengan nyaman dan senang ketika mengunjungi Plasa Telkom Digital.

Telkom sebelumnya telah meresmikan 19 Plasa Telkom Digital yang telah tersebar di tujuh regional Telkom dan akan terus melakukan pembangunan Plasa Telkom Digital secara masif. Hal ini menjadi sebuah bukti nyata Telkom dalam membangun dan melakukan pemerataan digitalisasi di Indonesia.

“Telkom akan selalu hadir menjadi bagian dari masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, kami akan terus berupaya dalam menyajikan produk serta peningkatan pelayanan digital yang berkualitas bagi pelanggan,’ tutup Siti Choiriana.

 

Recent Posts

Puan Harap Program MBG Terus Dievaluasi Agar Betul-betul Bermanfaat Buat Rakyat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti adanya sejumlah persoalan dalam pelaksanaan program…

16 menit yang lalu

Dua Hari Jelang Penutupan, 211.699 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji

MONITOR, Jakarta - Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler 1446 H/2025 M sisakan dua…

2 jam yang lalu

Distribusi Sapi Kurban dari NTB Diatur Ulang, Pasokan Dipastikan Aman

MONITOR, Lombok - Pemerintah mengatur ulang jalur distribusi pengiriman sapi dari Nusa Tenggara Barat ke…

5 jam yang lalu

Ramai Aksi Premanisme Debt Collector, DPR Minta Negara Tegas Tak Boleh Ada Pembiaran Intimidasi ke Rakyat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Martin Daniel Tumbelaka mengecam insiden pengeroyokan terhadap…

5 jam yang lalu

Optimalkan Standardisasi, Kemenperin Tingkatkan Layanan Jasa Industri

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen terus meningkatkan pelayanan yang berkualitas, optimal dan prima…

5 jam yang lalu

DPR Nilai Aksi Ormas Minta Jatah Ganggu Iklim Industri dan Pariwisata, Harus Segera Ditertibkan!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR, Evita Nursanty menyoroti banyaknya kasus meresahkan yang…

6 jam yang lalu