BERITA

Jokowi Perintahkan Kapolri Tindak Tegas Oknum Penimbun Masker

MONITOR, Jakarta – Ditengah maraknya penyebaran virus Corona di Tanah Air, masyarakat mengeluhkan adanya kelangkaan kebutuhan persediaan masker. Tak hanya itu, harga masker juga menjulang tinggi hingga sepuluh kali lipat.

Terkait hal ini, Presiden Joko Widodo pun angkat bicara. Ia meminta Kapolri untuk menindak tegas para oknum yang sengaja menimbun stok masker di pasaran. Bahkan, Jokowi tidak menoleransi oknum yang menjual kembali masker dengan harga yang sangat tinggi.

“Saya sudah memerintahkan Kapolri untuk menindak tegas pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang memanfaatkan momentum seperti ini dengan menimbun masker dan menjualnya kembali dengan harga tinggi,” ujar Jokowi tegas, dalam keterangannya, Selasa (3/3).

Selain itu, orang nomor wahid di Indonesia ini mengimbau masyarakat agar tidak panik dalam menyikapi isu kelangkaan barang kebutuhan. Ia pun meminta jangan ada upaya pemborongan secara sengaja barang-barang kebutuhan.

“Kepada masyarakat, saya imbau untuk tidak perlu panik dan memborong kebutuhan sehari-hari. Tindakan seperti ini justru menimbulkan kelangkaan barang kebutuhan,” pungkasnya.

Recent Posts

LaNyalla Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG

MONITOR, Jakarta - Peningkatan cuaca ekstrem di Indonesia secara signifikan akhir-akhir ini menjadi perhatian Ketua…

10 menit yang lalu

Catat, Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia akan mulai berangkat ke Arab Saudi pada 12 Mei…

47 menit yang lalu

Hadiri MIKTA, Puan Maharani Suarakan Perdamaian Dunia di Meksiko

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani menghadiri agenda 10th MIKTA Speakers’ Consultation di Meksiko,…

59 menit yang lalu

Tips Hindari Heat Stroke, Dokter Sarankan Jemaah Haji Banyak Minum Air Putih

MONITOR, Jakarta - Suhu di Tanah Suci pada musim haji diperkirakan mencapai 40 derajat Celsius.…

2 jam yang lalu

Menparekraf Sampaikan Data Performansi Wisman pada Maret 2024

MONITOR, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga…

3 jam yang lalu

Ahmad Basarah Kecam Pelarangan Ibadah di Tangerang

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah mengecam keras dan meminta Polri menindak tegas…

4 jam yang lalu