MEGAPOLITAN

Gelar Sosialisasi Pilwakot 2020, Ketua KPU Depok Apresiasi Kodim

MONITOR, Depok – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Depok, Nana Shobarna mengapresiasi Komandan Kodim 0508/Depok Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj telah menginisiasi kegiatan Sosialisasi Pilwalkot Depok 2020.

Kegiatan yang dilangsungkan di Aula Makodim 0508/Depok, Kamis (20/2/20) tersebut dihadiri oleh ratusan personel TNI.

“Saya selaku ketua KPU sangat mengapresiasi komandan Kodim 0508 Depok yang telah menginisiasi kegiatan ini (sosialisasi Pilwalkot),” kata Nana kepada wartawan di Makodim 0508/Depok, Mampang, Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis (20/2).

Nana mengatakan, kegiatan sosialisasi Pilwalkot tersebut merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh stakeholder dalam hal sinergi antara pihak pengamanan (TNI) untuk mengsukseskan pelaksanaan Pilwalkot Depok.

“Kegiatan seperti ini sangat perlu, karena biar bagaimanapun prajurit TNI harus mengetahui batasan-batasan sejauh mana netralitasnya dalam Pilkada,” ujarnya.

Kemudian, Nana Shobarna menyampaikan dengan adanya kegiatan tersebut prajurit TNI dapat mengetahui bagaimana tahapan Pilkada, hingga batasan netralitas di lapangan.

“Jadi kalau ada masyarakat yang bertanya dilapangan, prajurit sudah ada bayangan wawasan yang dimiliki, terutama hal-hal teknis di lapangan,” katanya.

Sementara itu, Komandan Kodim (Dandim) 0508/Depok Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj, mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi tersebut merupakan bagian dari persiapan prajurit dalam menghadapi Pilwalkot Depok 2020.

Karena itu, Agus berharap, dengan adanya sosialisasi tersebut, personelnya nanti terhindar dari pelanggaran netralitas saat bertugas.

“Kegiatan ini kita tujukan untuk memberikan pemahaman tentang seperti apa itu tahapan Pilkada Depok 2020 dan yang paling utama adalah bagaimana prajurit semuanya mengetahui hal-hal yang diperlukan dalam nanti bertugas, diharapkan nantinya tidak ada sedikitpun pelanggaran terutama mengenai netralitas,” katanya.

Recent Posts

Kemenag Harap Pimpinan Ormawa Perkuat Kepemimpinan dan Idealisme

MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…

2 jam yang lalu

Kasus Keracunan MBG Kembali Muncul, DPR Desak Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…

2 jam yang lalu

Percepat Pemulihan Bencana, KKP Kirim 1.142 Taruna ke Sumatra

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan 1.142 taruna ke Provinsi Aceh dan…

3 jam yang lalu

Menag: Isra Mikraj Jadi Momentum Perkuat Ketahanan Keluarga

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW…

4 jam yang lalu

Analis: Keberhasilan Penyelamatan Pekerja Freeport Perkuat Kepercayaan Publik

MONITOR, Jakarta - Keberhasilan TNI dalam operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia di Tembagapura…

5 jam yang lalu

Pemerintah Pulangkan 27.768 WNI Korban Konflik hingga Online Scam

MONITOR, Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono, menegaskan bahwa pelindungan Warga Negara Indonesia…

6 jam yang lalu