MEGAPOLITAN

Antisipasi Banjir, Dinas PUPR Depok Akan Buat Sumur Resapan

MONITOR, Depok – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok semakin serius dalam menanggulangi banjir dan genangan. Rencananya, tahun ini akan dibangun sumur resapan di setiap jalan lingkungan (jaling).

“Baru kita rencanakan tahun ini, tapi harus melalui beberapa tahapan. Seperti, sosialisasi ke masyarakat dan lainnya. Jika tidak ada halangan, pembangunan bisa dilakukan tahun ini,” kata Kepala DPUPR Kota Depok, Dadan Rustandi, seusai kegiatan Forum Perangkat Daerah DPUPR Kota Depok, di Hotel Bumi Wiyata, Selasa (18/2).

Dandan mengakui, beberapa lokasi jaling akan dipetakan usai kegiatan Forum Renja. Namun, pihaknya juga meminta keaktifan dari Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) untuk turut mengusulkan wilayah mana saja yang ideal dibangun sumur resapan.

“Kita juga akan kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok. Karena mereka berencana membuat sumur resapan. Nanti, kita duduk bersama dengan instansi terkait, agar bisa direalisasikan,” jelasnya.

Karena itu, Dadan berharap, dengan dibangunnya sumur resapan, dapat menahan laju air dan mempercepat penyerapan ke dalam tanah. Dengan begitu, diharapkan mampu memecahkan masalah banjir dan genangan di Kota Depok.

“Mudah-mudahan debit air tidak terbuang begitu saja dan bisa ditahan di dalam sumur resapan. Kami juga mendorong masyarakat untuk membangun sumur resapan di halaman rumah masing-masing,” katanya.

Recent Posts

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

5 menit yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

45 menit yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

2 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

3 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Bela Palestina, Puan Desak Israel Hentikan Serangan di Gaza

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri rapat kelompok parlemen yang mendukung Palestina…

3 jam yang lalu

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

6 jam yang lalu