BUMN

Pertamina Apresiasi Pelanggan Pertamax dengan ‘Kasih Biru Untukmu’

MONITOR, Semarang – Sebagai ungkapan terimakasih pertamina kepada konsumen setianya, PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region IV wilayah Jawa Tengah dan DIY, menyelenggarakan promo “Kasih Biru Pertamax Untukmu”, Jumat (14/2) secara serentak di 15 SPBU di 15 kota.

Iin Febrian General Manager MOR IV PT. Pertamina (Persero) menjelaskan bahwa dalam program ini, konsumen yang melakukan pembelian pertamax/dex series melalui aplikasi mypertamina atau yang telah install aplikasi mypertamina di booth mypertamina akan mendapatkan hadiah Chocolate bar, hanya dengan membeli Pertamax/dex series di 15 SPBU yang berpartisipasi minimal Rp25 ribu untuk kendaraan roda dua, dan pembelian minimal Rp100 ribu, untuk kendaraan roda empat.

“Promo ini kami manfaatkan juga dengan memberikan sosialisasi kepada pelanggan kami terkait aplikasi mypertamina. Aplikasi ini memberikan kemudahan kepada para pelanggan untuk bertransaksi membeli BBM di SPBU secara cashless, memberikan update informasi promo dan juga membantu anda untuk mencari spbu terdekat dari titik anda berada,” ujar Iin.

Iin menambahkan,bahwa tak hanya membagikan coklat tetapi pelanggan yang berfoto di booth dan menguplaod di sosial medianya dengan menuliskan ungkapan kebersamaan dan kasih sayang kepada orang tersayangnya juga berhak mengikuti undian lucky dip dengan hadiah menarik berupa merchandise Pertamina.

Program ini, lanjutnya, merupakan salah satu bentuk apresiasi Pertamina kepada konsumen, khususnya bagi masyarakat yang telah memilih BBM berkualitas Pertamax series dan Dex series.

Apa lagi, menurutnya, tren peningkatan konsumsi Pertamax di tahun 2019, terus berlanjut di 2020 sehingga pencapaian ini patut di apresiasi bagi konsumen yang telah setia menggunakan pertamax dan dex series.

Recent Posts

KKP Targetkan Empat Regulasi Hilirisasi Perikanan Rampung di 2026

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyiapkan empat regulasi untuk memperkuat sektor hilir…

32 menit yang lalu

Kemenag dan TVRI Siapkan Konten Inspiratif untuk Ramadan 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menerima audiensi jajaran manajemen dan tim kreatif…

2 jam yang lalu

Tok! DPR Resmi Setujui Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI

MONITOR, Jakarta - DPR RI secara resmi menyetujui calon Deputi Gubernur Bank Indonesia dalam Rapat…

4 jam yang lalu

Kementerian UMKM Hadirkan Layanan Belanja Produk UMKM Terdampak Bencana Sumatera Via E-commerce

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berkolaborasi dengan platform e-commerce menghadirkan…

4 jam yang lalu

Aturan Baru Kemenag, Penyuluh Agama Islam Kini Bisa Jadi Kepala KUA

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama telah menerbitkan Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 1644 Tahun 2025…

5 jam yang lalu

Ansor Jakarta Utara: Wacana Polri jadi Kementerian merupakan Langkah Mundur Reformasi

MONITOR, Jakarta - Sufyan Hadi, Ketua Ansor Jakarta Utara secara tegas menolak wacana menjadikan Kepolisian…

6 jam yang lalu