MEGAPOLITAN

Pengelola GBK Punya Keinginan jadi Lokasi Ajang Balapan Formula E

MONITOR, Jakarta – Pengelola Gelora Bung Karno (GBK) diam-diam memiliki hasrat untuk menjadikan GBK sebagai lokasi ajang balapan Formula E. Hal itu diungkapkan Direktur Utama GBK Winarto. Menurutnya, pihak GBK siap menggelar Formula E Jakarta dengan sejumlah syarat.

Salah satu syarat yang diminta GBK adalah Sirkuit Formula E nantinya tak akan menggunakan seluruh area dalam ring road Stadion GBK yang biasa digunakan masyarakat untuk berolahraga.

“kita tahu setiap hari kawasan GBK ini digunakan berbagai lapisan masyarakat berolahraga. Concern dari GBK adalah sebagai pengelola menyelenggarakan Formula E tetap di kawasan GBK tanpa mengorbankan tempat berolahraga,” kata Winarto di GBK, Selasa (11/2).

Winarto menjelaskan, penyelenggara Formula E berencana menggunakan area dalam Monas sebagai sirkuit. Namun, rencana tersebut mendapat tentangan dari Sekretariat Negara (Setneg). Setneg meminta Pemprov DKI cermat menggunakan Monas yang merupakan cagar budaya. Sementara izin acara hanya diberikan untuk di luar kawasan Monas.

Dalam beberapa kali pertemuan tampaknya tim penyelenggara Formula E ini hanya punya satu pilihan, yaitu memasuki seluruh ring road GBK. Dia pun meminta pihak penyelenggara memikirkan kembali sebisa mungkin tidak mengambil area ring road dengan tujuan agar bisa digunakan aktivitas masyarakat yang rutin olahraga.

“Kami berikan alternatif. Kami sedang mengupayakan masih ada solusi, untuk jadi treknya tidak di dalam ring road, tapi keluar dari pagar stadion utama. Dengan tujuan bisa dipakai masyarakat dan untuk E-Village. Treknya ditarik di sisi di luar pagar. Kalau kami jalan di ring road, di luar pagar, kami persiapkan dengan memperhitungkan penyelenggaraan 6-8 Juni,” pungkasnya.

Recent Posts

DPR Dorong Pemerintah Proaktif Jadi Juru Damai di Konflik India-Pakistan, Momennya Tepat

MONITOR, Jakarta - Eskalasi konflik antara India dan Pakistan menimbulkan kekhawatiran berbagai negara di dunia,…

3 menit yang lalu

Menteri UMKM Ajak Wisudawan Trisakti Jadi Generasi Wirausaha yang Inspiratif

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengajak para wisudawan…

11 menit yang lalu

Soroti Kasus Anak Bakar Rumah Warga Karena Terinspirasi Film, Puan Dorong Penguatan Pengawasan Konten Digital

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam atas peristiwa pembakaran 13…

4 jam yang lalu

Kementerian UMKM Gandeng YDBA Gelar ToT Lembaga Inkubator Wujudkan Ekosistem Wirausaha Inklusif

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bersama Yayasan Dharma Bakti Astra…

4 jam yang lalu

Minta Pemerintah Tertibkan Travel Nakal, DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Haji Non-Prosedural

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR Maman Imanulhaq memberikan perhatian terhadap maraknya praktik keberangkatan…

7 jam yang lalu

Daker Makkah Siap Sambut Jemaah Haji Indonesia 2025, Ini Layanan yang Disiapkan!

MONITOR, Jakarta - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M segera mamasuki tahap kedatangan jemaah…

8 jam yang lalu