Kemendes PDTT

Mendes PDTT akan Beri Kuliah Umum Bekali Mahasiswa UNIMA yang Melakukan KKN ke Desa-desa

MONITOR, Manado – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar akan berikan kuliah umum dan pembekalan terhadap ratusan mahasiswa Universitas Negeri Manado (UNIMA) yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di desa-desa, Jumat (7/2).

Kuliah umum bakal berlangsung pada pagi ini sekitar pukul 10:00 WITA di Gedung Auditorium Walanda Maramis UNIMA, Bukit Tonsaru Kelurahan Tataaran Maesa, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara.

UNIMA yang dipimpin Prof. Dr. Julyeta Paulina Amelia Runtuwene, M.S meminta Menteri Halim berikan arahan dan memaparkan program Kemendes PDTT agar jadi bekal mahasiswa yang akan melaksanakan KKN di beberapa desa di Provinsi Sulawesi Utara.

Merujuk agenda jadwal Menteri Halim yang diterima, selepas dari acara kuliah umum di UNIMA, pada malam harinya Menteri Halim bersama istri, Lilik Umi Nashiah akan melanjutkan makan malam bersama Gereja Masehi Injil Minahasa.

Esok harinya, yakni Sabtu (8/2), Menteri Halim bersama rombongannya akan bertolak ke Kabupaten Minahasa Utara untuk meninjau langsung pemanfaatan dana desa yang baru saja cair tahap pertama di tahun 2020 ini.

Kunjungannya di daerah Manado itu akan ditutup dengan acara dialog bersama para penggiat desa se-Kabupaten Minahasa Utara.

Menteri Halim akan mendengarkan langsung laporan pemanfaatan dana desa dari para penggiat desa tersebut

Recent Posts

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

2 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

4 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

4 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

4 jam yang lalu

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

7 jam yang lalu

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

8 jam yang lalu