Kemendes PDTT

Kerjasama Kemendes PDTT dengan IFAD Diyakini Percepat Pembangunan Desa

MONITOR, Jakarta – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar menerima kunjungan Direktur Kantor Perwakilan International Fund for Agricultural Development (IFAD) Indonesia, Ivan Cossio Cortez. Rabu (22/1/2020).

Pertemuan yang digelar di ruang kerja Mendes PDTT ini membahas program kerja sama antara Kemendes PDTT dan IFAD.

“Tentunya pertemuan ini adalah tahapan yang sangat penting untuk proses kerja sama menuju keberhasilan proses dan kegiatan-kegiatan program,” ujar Menteri Halim.

Pada pertemuan ini, Menteri Halim dan Ivan sepakat untuk turun langsung lakukan pengecekan desa di daerah tertinggal yang akan menjadi sasaran program Kemendes dan IFAD. Rencananya, daerah pertama yang akan dikunjungi adalah desa di kawasan Papua.

“Tentu kita harap jadwal yang sudah dibicarakan mengenai program kerja sama bisa dikonfirmasi lagi hingga kita ingin ada percepatan supaya proses berjalan semakin cepat. Semakin cepat berjalan, berbagai permasalahan pembangunan perdesaan bisa ditangani dengan baik,” ujar Menteri Halim.

Lima provinsi yang menjadi sasaran program Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu (TEKAD), merupakan daerah yang saat ini mendapat perhatian khusus dari pemerintah. TEKAD ini berkaitan dengan local capacity dan rural development.

Lima provinsi tersebut di antaranya Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Mereka semua (masyarakat desa) saudara kita yang harus dipikirkan bagaimana nasibnya, yang harus kita tingkatkan kesejahteraannya,” ujar Menteri Halim.

Miliki Sumber Daya manusia (SDM) Mumpuni

Menteri Halim yakin, kerja sama Kemendes PDTT dan IFAD akan membantu percepatan pembangunan, khususnya perdesaan.

“Tim kami (Kemendes PDTT) miliki pengalaman cukup panjang dalam menangani proses pembangunan di perdesaan. Tim ini adalah tim jihad melawan keterbelakangan, kebodohan, kemiskinan, dalam rangka mendekatkan kesejahteraan masyarakat desa,” kata Menteri Halim.

Recent Posts

KKP Perkuat Peran Syahbandar di Pelabuhan Perikanan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…

1 jam yang lalu

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

5 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

10 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

15 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

17 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

18 jam yang lalu