MEGAPOLITAN

Hujan Ekstrim Masih Guyur Jakarta, DPRD Minta Dinas SDA Jangan Hanya Diam

MONITOR, Jakarta – Hujan ekstrim masih menggantui warga Jakarta. Bahkan berdasarkan perkiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), ke depan Jakarta akan dilanda hujan dengan intensitas tinggi. Puncak musim hujan pun baru akan dimulai di Februari 2020.

Melihat data perkiraan BMKG ini, kalangan wakil rakyat Jakarta pun mengingatkan Dinas Sumber Daya Alam (SDA) DKI, jangan tinggal diam, harus cepat mengantisipasi denganm mengevaluasi dan memprioritaskan pemeriksaan berkala terhadap pompa stasioner atau mobile yang terkendala.

“Jangan sampai terulang lagi datangnya banjir tidak diantisipasi. Dinas SDA, sudah saatnya (pompa air) dievaluasi dan harus dirawat. Masyarakat juga tidak akan terkena dampak yang begitu besar dari curah hujan yang tinggi, ataupun aliran-aliran air yang datang dari hulu ke Jakarta,” ujar Anggota DPRD DKI Yusuf, kepada MONITOR, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (10/1).

Dikatakan Yusuf, banjir yang melanda di beberapa titik di Jakarta diantaranya penyebabnya ternyata tidak berjalannya pompa air.

“Seperti banjir yang menimpa sebagian wilayah Jakarta Barat, setelah kami turun kesana ternyata pompa mobile banyak yang tidak jalan dan rusak. Nah hal seperti ini tidak boleh terulang lagi saat Jakarta hujan dengan intensitas tinggi,” tegas Yusuf.

Diketahui, ada sebanyak 76 unit pompa air yang rusak lantaran terendam banjir yang melanda DKI Jakarta pada awal tahun 2020. Sedangkan, 76 pompa yang rusak itu tersebar di 40 rumah pompa di berbagai lokasi kawasan Ibu Kota dari total 176 unit.

Recent Posts

Hasil Uji Lab Lemigas: Kualitas Pertamax Memenuhi Spesifikasi Dirjen Migas

MONITOR, Jakarta – Lemigas telah selesai melakukan uji lab sampel-sampel Pertamax dari SPBU di Cibinong…

1 jam yang lalu

Nyoblos Pilgub DKI, Puan Bersama Mega Optimistis

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyalurkan…

8 jam yang lalu

Kemenag Buka Pendaftaran PPIH Arab Saudi Tingkat Pusat, Catat Tanggal dan Syaratnya

MONITOR, Jakarta - Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag membuka pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara…

10 jam yang lalu

Tingkatkan Pelayanan Kepada Pengguna Jalan, Jasa Marga Tambah Fasilitas di Rest Area

MONITOR, Purwakarta - Dalam rangka menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT Jasa…

11 jam yang lalu

Kemenag Komitmen Kampanyekan Bahaya Judi Online

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pencegahan judi online (judol).…

12 jam yang lalu

Dukung MBG, KKP Gencarkan Pentingnya Gemar Makan Ikan ke Pelajar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan mendukung penuh program pemenuhan gizi bagi para pelajar…

13 jam yang lalu