BERITA

Galeri Investasi UHAMKA Gelar Seminar Pasar Modal untuk Milenial

MONITOR, Jakarta – Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka atau biasa dikenal dengan sebutan UHAMKA menyelenggarakan Seminar Pasar Modal dengan tema “Investasi Cerdas pada Generasi Milenial Guna Membangun Perekonomian Indonesia”.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan edukasi kepada Mahasiswa terhadap pasar modal di Indonesia. Adapun pembicara yang dihadirkan berasal dari Bursa Efek Indonesia (BEI) yakni Hendra Pamungkas Jovianto dan dari MNC Sekuritas yakni Andri Muharizal. MNC Sekuritas telah ditunjuk menjadi sekuritas yang bekerja sama dengan Galeri Investasi UHAMKA sejak tahun 2017.

Menurut Bursa Efek Indonesia, saat ini Indonesia memiliki Gross Domestic Product (GDP) atau Pendapatan Domestik Bruto (PDB) sebesar USD 1.04 Triliun, dan Indonesia menempati peringkat 1 di ASEAN dan peringkat 6 di Asia. Indonesia memiliki peluang investasi yang sangar besar, hal ini membuat negara asing tertarik menanamkan modal dan berinvestasi di Indonesia.

Galeri Investasi UHAMKA menggelar Seminar Pasar Modal

Dalam seminar yang disampaikan, pemateri mengajak para Hamka Muda untuk melakukan Investasi di negaranya sendiri, untuk memajukan perekonomian di Indonesia.

“Yuk sama-sama tingkatkan nasionalisme diri kita menjadi investor di Indonesia,” ajak Andri Muharizal atau Kepala Galeri Investasi MNC Sekuritas di Seminar Pasar Modal.

Ia juga mengatakan bahwa The World has Changed, teknologi semakin hari semakin berkembang dengan baik. Dengan adanya teknologi tersebut, melakukan transaksi saham akan menjadi lebih mudah.

“Hanya dengan menggunakan gadget, anda bisa melakukan transaksi saham. Kemudahan tersebut merupakan pelayanan yang diberikan kepada investor untuk melakukan transaksi jual-beli saham,” ujarnya.

Dengan demikian, kata dia, kegiatan pasar modal di Indonesia berkesan efektif dan efesien, dan memiliki harapan untuk menarik para investor baru, terutama generasi milenial di Indonesia.

Recent Posts

Menhan Prabowo Kunjungi Presiden MBZ di UEA, Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Isu Internasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke…

2 jam yang lalu

Pemerintah Diminta Buat Program Konkret atasi PHK

MONITOR, Jakarta - Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Obon Tabroni menyampaikan pendapatnya tentang maraknya…

4 jam yang lalu

Jadi Pionir BUMN Sektor Energi, Pertamina Gandeng Japan Cooperation Center For Petroleum dan Sustainable Energy (JCCP)

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) dan Japan Cooperation Center For Petroleum & Sustainable Energy (JCCP),…

6 jam yang lalu

Jemaah Haji Asal Garut Wafat di Madinah, PPIH: Dibadalhajikan

MONITOR, Jakarta - Satu jemaah haji Indonesia wafat di Madinah Al-Munawwarah. Upan Supian Anas (71),…

8 jam yang lalu

Kementerian PUPR Kerahkan Alat Berat Tangani Banjir Lahar Dingin di Sumbar

MONITOR, Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bergerak cepat mengerahkan alat-alat berat…

10 jam yang lalu

Apa Kata Jemaah tentang Layanan Fast Track? Alhamdulillah Cepet

MONITOR, Jakarta - Senyum mengembang di wajah Munir (56), jemaah haji asal Lamongan yang tergabung…

10 jam yang lalu