BERITA

Waketum MUI Yunahar Ilyas Wafat, Asrorun Niam: Beliau Sosok Alim Nan Bersahaja

MONITOR, Jakarta – Kabar duka tengah menyelimuti keluarga besar Majelis Ulama Indonesia (MUI). Tokoh ulama sekaligus Wakil Ketua Umum MUI Prof. Dr. H. Yunahar Ilyas, Lc, MA menghembuskan nafas terakhir pada Kamis, 2 Januari 2020 di RS Sarjito pukul 23.45 WIB.

Duka mendalam pun diungkapkan Sekretaris Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Asrorun Niam Sholeh. Ia mengaku sangat kehilangan atas wafatnya Ketua PP Muhammadiyah itu.

“Kami sekeluarga turut berduka dan merasa sangat kehilangan atas wafatnya Buya Prof. Dr. Yunahar Ilyas, MA. teriring doa semoga husnul khatimah; diterima seluruh amal ibadahnya; diampuni dosa-dosanya dan ditempatkan dlm surga-Nya. Semoga keluarga yg ditinggalkan mendapat kekuatan dan kesabaran. Amin Ya Mujibas sailin,” ujar Asrorun Niam, dalam keterangannya, Jumat (3/1).

Semasa hidupnya, Niam mengaku dirinya cukup mengenal Yunahar sebagai sosok yang alim, selalu mengayomi umat dan sangat akrab dengan berbagai kalangan masyarakat. Selain itu, ia mengagumi konsistensi Yunahar dalam berpikir, bertutur kata serta bertindak.

“Beliau (Yunahar) adalah sosok yang alim, bersahaja, konsisten dalam berpikir, bertutur kata, dan bertindak. Beliau sangat akrab dengan semua kalangan, sosok pengayom dan tokoh umat dan bangsa,” kenang Niam.

Bagi Niam, sosok Yunahar adalah pribadi yang baik, santun dan sangat ramah. Ia juga mengenalnya sebagai sosok yang menguasai ilmu keagamaan yang tinggi.

“Saya kenal beliau sebagai sosok yang santun, ramah, menguasai ilmu keagamaan yang tinggi, namun ramah dan rendah hati. Saya kenal beliau orang baik,” tandasnya.

Recent Posts

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

1 jam yang lalu

Layanan Kesehatan Haji 2025 Berakhir, Kemenkes: Jumlah Jemaah Wafat Turun

MONITOR, Jakarta - Operasional layanan kesehatan jemaah haji Indonesia 1446 H/2025 M di Arab Saudi…

3 jam yang lalu

Gelar Sekolah Politik Anggaran, Fraksi PKB Pelototi APBD Kota Depok

MONITOR, Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sepertinya serius menjawab tantangan Penjabat (Pj) Sekda…

6 jam yang lalu

Kementerian PU Segera Rampungkan Seksi 4 Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…

8 jam yang lalu

Program Sekolah Rakyat Solusi Konkret Atasi Akes Pendidikan Keluarga Miskin Ekstrem

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…

8 jam yang lalu

Menag Minta Kampus PTKIN Kembangkan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…

9 jam yang lalu