Foto Gedung DPR/MPR (foto : hans monitor.co.id)
MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Gde Sumarjaya Linggih mengingatkan bahwa sebagai wajah atau jendela Indonesia di mata dunia, maka pasokan distribusi listrik dan bahan bakar minyak (BBM) di Bali harus terpenuhi.
Terlebih, sambung dia, terkait dengan akan banyaknya wisatawan dalam maupun luar negeri yang akan merayakan Natal dan tahun baru 2020 nanti.
“Jadi kami perlu mengantisipasi kesiapan PLN dan Pertamina dalam menyambut libur natal dan tahun baru, karena banyak wisatawan mancanegara yang akan datang ke Bali,” kata Gde Sumarjaya, Minggu (22/12).
“Jika hal tersebut tidak diselesaikan, maka akan menjadi marketing yang buruk bagi Indonesia, kami akan memastikan pada natal dan tahun baru tidak ada kendala listrik dan BBM,” tambah politisi Dapil Bali ini.
Sementara itu, hal senada juga disampaikan Anggota Komisi VI DPR RI I Nyoman Parta, sebagai tempat pariwisata terbesar di Indonesia, Bali harus siap menyambut libur natal dan tahun baru 2020.
“Dalam setiap libur akhir tahun konsumsi BBM ataupun listrik dapat dipastikan akan mengalami kenaikan, dan dari pemaparan PLN dan Pertamina mereka menyatakan kesiapannya dalam menyambut libur natal dan tahun baru 2020,”papar dia.
Sedangkan Direktur Managemen Aset PT Pertamina (Persero) Muhamad Yaryo Yunianto mengatakan, pihaknya akan menjamin pasokan BBM dan BBG untuk wilayah Provinsi Bali.
“Kami dipastikan pasokannya aman menjelang libur natal dan tahun baru 2019,” tandasnya.
MONITOR, Banjarbaru - Sebanyak 314 Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Banjarbaru menggunakan hak…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…
MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…