Rabu, 24 April, 2024

Antisipasi Banjir, Anies Pimpin Langsung Bersihkan Saluran Air

MONITOR, Jakarta – Pemprov DKI Jakarta terus melakukan pembenahan dalam mengantisipasi bencana banjir yang kerap menjadi langganan saat musim hujan tiba.

Minggu (22/12), Gubernur DKI Jakarta, Anis Baswedan bersama dengan Sekertaris Daerah (Sekda) DKI, Saefullah turun langsung dalam kerja bakti bersama dengan Sudin SDA lima wilayah dan Kadis SDA DKI Jakarta, Juaini Yusuf.

Yang menjadi titik kunjungan hari pertama kerja bakti, gubernur dan sekda, yakni lokasi Jalan. Gatot Subroto (perempatan Jl. Rasuna Said, Jakarta Selatan).

“Sekda mengintruksikan agar dinas SDA DKI dan stake holder di lima wilayah untuk setiap hari melakukan kerja bakti hingga Maret 2020 mendatang. Hal itu bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat ketika hujan datang,” ujar Kadis SDA DKI Jakarta, Juaini Yusuf kepada wartawan, Minggu (22/12).

- Advertisement -

Khusus di kawasan jalan Asia Africa, Jakpus yang sempat menjadi perbincangan di medsos karena terjadi genangan pada saat hujan sebelumnya. SDA melakukan sejumlah pembenahan dengan memperbesar lubang tali air menjadi 50 centimeter dan mengangkat sampah-sampah yang berada di saluran air.

“Kita harapkan dengan penanganan secara serius seperti ini akan memperlancar saluran air saat hujan tiba,” katanya.

Selain melakukan kerja bakti secara kontinyu di lima wilayah. Peralatan berat yang dimiliki SDA pun kini dikeluarkan. 7000 Satgas pun disiagakan disaat Jakarta diguyur hujan.

“Lima wilayah untuk sudin SDA sudah diintruksikan sesuai arahan gubernur dan sekda agar selalu siap dalam 24 jam mengantisipasi banjir di Jakarta. SDA pun sudah berkoordinasi dengan Bina Marga, kebersihan, Damkar dan stake holder lainnya untuk bersama mengatasi banjir di Jakarta,”pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER