MONITOR, Jakarta – Lima anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023 resmi dilantik. Waketum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memberikan ucapan selamat atas pelantikan tersebut.
“Saya mengucapkan selamat atas dilantiknya lima anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),” ujar Dasco dalam keterangannya, Sabtu (21/12).
Wakil Ketua DPR RI ini pun berharap agar para anggota Dewan Pengawas KPK bisa segera beradaptasi dengan lima pimpinan KPK terpilih.
“Lima anggota Dewan Pengawas KPK dapat segera beradaptasi dan bersinergi dengan lima pimpinan KPK periode 2014-2023 dalam menjalankan tugas dan mengedepankan sistem pencegahan korupsi,” imbuhnya.
“Kedepan Dewas dan pimpinan KPK harus segera menyusun kode etik yang mengatur secara rinci hubungan kedua belah pihak dalam bertugas setiap hari,” tambahnya.
MONITOR, Jakarta - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 berjalan dengan lancar. Segala bentuk ancaman…
MONITOR, Jakarta – Lemigas telah selesai melakukan uji lab sampel-sampel Pertamax dari SPBU di Cibinong…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyalurkan…
MONITOR, Jakarta - Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag membuka pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara…
MONITOR, Purwakarta - Dalam rangka menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT Jasa…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pencegahan judi online (judol).…