KEAGAMAAN

Kemenag Pastikan Proyek SBSN PTKIN Tidak Ada yang Mangkrak

MONITOR, Jakarta – Pelaksanaan Proyek Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) untuk membangun sarana dan prasarana PTKIN dipastikan tidak ada yang berstatus Konstruksi Dalam Pengerjaan alias mangkrak.

Informasi tersebut mengemuka pada Rapat Koordinasi dan Evaluasi SBSN Akhir Tahun 2019, Direktorat Perguruan Tinggi Keagamaan Islam, Ditjen Pendidikan Islam yang digelar 16-18 Desember 2019.

Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama, Kamaruddin Amin, mengatakan pihaknya ingin mendengar satu per satu capaian pembangunan jelang akhir tahun.

“Pastikan SBSN pada tahun anggaran 2019, lebih baik dari pada tahun sebelumnya, tolong yang masih 80% ke bawah harus ada langkah-langkah percepatan dengan sisa dua minggu,” ujar Kamarudin Amin.

Ia pun memberikan apresiasi kepada PTKIN yang telah seratus persen menyelesaikan proses pembangunannya. “Saya senang dan bangga atas kerja keras dan komitmen bapak dan ibu menyelesaikan pembangunan SBSN tepat waktu bahkan lebih cepat,” ujar Guru Besar Hadits UIN Alauddin Makasar.

Rapat Koordinasi dan Evaluasi SBSN Akhir Tahun 2019 (dok: humas Kemenag)

Alumni Born University Jerman ini meminta kepada para Wakil Rektor II, Pejabat Pembuat Komitmen (P2K) dan Pokja SBSN untuk mengawal langsung ke lapangan apalagi bagi PTKIN yang berpotensi lungsuran.

“Kita tidak main-main menjalankan amanah ini, karenanya siapapun segenap pimpinan perguruan tinggi harus memantau secara langsung,” terangnya.

Di hadapan perwakilan 41 PTKIN penerima SBSN 2019, Arskal Salim GP Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam mengatakan terhadap 6 PTKIN yang telah selesai 100% bisa berbagi strategi dan pengalaman kepada yang belum selesaui.

“Usahakan jangan banyak PTKIN yang lungsuran, karena betapapun akan mempengaruhi performance Kemenag sebagai penyelenggara projek SBSN,” kata Arskal.

Kasubdit Sarana Prasarana dan Kemahasiswaan Ruchman Basori mengatakan dari data yang dimiliki pelaksanaan SBSN 2019, sudah ada 6 PTKIN yang telah selesai 100 persen, yang akan selesai di tanggal 20 desember ada 9 PTKIN, 21 desember 14 PTKIN dan 8 diantaranya lungsuran di tahun 2020.

Nara sumber lain yang memberikan pencerahan dan pendampingan adalah Hadiat Direktur Pendidikian Tinggi Bappenas, Dwi Irianti Direktur Pembiayaan Syariah Kemenkeu, dan Imam Safe’i Sekrataris Ditjen Pendidikan Islam. Kegiatan juga dihadiri oleh Ihsan Kemenkeu, Zainab Bappenas, Amirudin Kuba Kasi Kemahasiswaan, Nuryasin Kasi Sarpras PTKIN dan Otisia Arinindiyah Kasi Sarpras PTKIS.

Recent Posts

Menteri Basuki Targetkan Bendungan Meniting NTB Selesai pada Agustus 2024

MONITOR, Lombok Barat - Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Menteri Pekerjaan…

37 menit yang lalu

Majalah dan Website Jadi Andalan Keterbukaan Informasi, Pertamina Grup Raih 7 Penghargaan SPS Awards 2024

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berkomitmen terhadap keterbukaan informasi publik melalui publikasi di berbagai saluran…

2 jam yang lalu

Kementan Panen, Serap Gabah dan Percepatan Tanam di Cirebon

MONITOR, Cirebon - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan bersama Perum Bulog Kabupaten Cirebon…

2 jam yang lalu

Prosesi Peusijuek ASN Kemenag, Tradisi Adat Berangkat Haji di Aceh

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 33 jemaah haji dalam jajaran Kemenag Aceh Besar di peusijuek (tepung…

10 jam yang lalu

DPR Tinjau Penanganan Kasus dan Anggaran terhadap Mitra di Lampung

MONITOR, Jakarta - Tim Komisi III DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Reses guna meninjau kinerja…

10 jam yang lalu

BSKJI Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan…

13 jam yang lalu