KEUANGAN

Gantikan Robert Pakhpahan, Suryo Utomo Resmi Dilantik jadi Dirjen Pajak

MONITOR, Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melantik Staf Ahli Menteri Keuangan bidang Kepatuhan Pajak, Suryo Utomo (50) sebagai Direktur Jenderal Pajak (Dirjen Pajak) menggantikan Robert Pakpahan yang memasuki masa pensiun, di Gedung Djuanda, Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (1/11).

Suryo Sumarno bukanlah orang baru di Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Ia bahkan mengawali karir Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai pelaksana di Kementerian Keuangan pada tahun 1993, tepatnya di Sekretariat Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Jenderal Pajak.

Tahun 1998, Suryo Sumarno pernah menjabat sebagai Kepala Seksi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) Industri, dan menjadi Kepala Seksi Pajak Penghasilan Badan pada tahun 2002. Beberapa bulam kemudian, ia dipromosikan menjadi Kepala Subdirektorat Pertambahan Nilai Industri.

Tahun 2006 Suryo Sumarno menjadi Kepala Kantor Pelayanan Pajak Penanaman Modal Asing Tiga, dan tahun 2008 ia dipromosikan menjadi Kepala Kantor Pelayanan Pajak Wajib Pajak Besar Satu.

Tahun 2009 dipromosikan menjadi Kepala Kantor Wilayah Direktoral Jendel Pajak Jawa Tengah I, tahun 2010 menjadi Direktur Perpajakan I, dan tahun 2015 menjadi Direktur Ektensifikasi dan Penilaian. Masih di 2015, tepatnya 1 Julli 2015, Suryo Utomo dipercaya menjadi Staf Ahli Menteri Keuangan bidang Kepatuhan Pajak.

Dalam sambutannya Sri Mulyani mengatakan, bahwa tugas dan tanggung jawab Dirjen Pajak sangat berat karena 70 persen penerimaan di dalam APBN kita yang berasal dari penerimaan pajak digunakan untuk mendukung seluruh aktivitas republik ini.

“Perjalanan karir Bapak, saya anggap sangat lengkap untuk bisa menyiapkan diri di dalam posisi sebagai Dirjen pajak yang dipercayai oleh bapak Presiden untuk bisa menjalankan tugas ini,” katanya.

“Direktorat Jenderal Pajak diharapkan untuk bisa meneruskan seluruh reformasi fundamental di Direktorat Jenderal Pajak yang telah dilaksanakan selama ini,” tegas Sri Mulyani.

Recent Posts

Jamin Bahan Baku IKM, Kemenperin Siapkan Reformasi Kebijakan Melalui PPBB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus melakukan reformasi kebijakan guna menjamin kemudahan serta ketersediaan…

2 jam yang lalu

Pimpin Rakor, Wamenag Minta Seluruh Unit Kemenag Sinergi

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi’i mengingatkan jajarannya untuk tidak bekerja…

4 jam yang lalu

Aksi Taruna Akademi TNI Bersihkan Sekolah Pascabanjir Aceh Tamiang

MONITOR, Aceh Tamiang - Taruna Akademi TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Taruna (Satgastar) Latsitarda…

8 jam yang lalu

Kepala Barantin Bersama Mentan Tindak Tegas Pemasukan Beras Tanpa Dokumen Karantina

MONITOR, Karimun - Kepala Badan Karantina Indonesia (Barantin) mendampingi Menteri Pertanian Republik Indonesia dalam kunjungan…

14 jam yang lalu

Menhaj Irfan Yusuf: Integritas ASN Fondasi Utama Layanan Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menekankan pentingnya perubahan…

17 jam yang lalu

Tembus Rp270,9 Triliun, DKI Jakarta Kuasai Investasi Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta - Provinsi DKI Jakarta kembali menunjukkan perannya sebagai magnet utama investasi dalam negeri.…

20 jam yang lalu