PARLEMEN

Pelaku Penusukan Wiranto Terpapar ISIS, Sudding: Kepolisian Terlalu Prematur

MONITOR, Jakarta – Anggota DPR RI Sarifuddin Sudding menilai kesimpulan yang disampaikan pihak kepolisian bahwa pelaku penusukan terhadap Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto terpapar paham kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), terlalu prematur.

Harusnya, sambung dia, kepolisian lebih baik melakukan penyelidikan secara menyeluruh atas insiden yang terjadi di Pandeglang, Banten, Kamis (10/10) siang.

“Kalau belum dilakukan penyelidikan pihak kepolisian yang menyimpulkan yang bersangkutan terpapar ISIS, itu sangat prematur,” kata Sudding kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Kamis (10/10).

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) menilai penusukan yang dilakukan oleh orang tidak dikenal sebagai tindakan yang sangat brutal dan mengancam keselamatan nyawa orang lain. Ia pun meminta aparat kepolisian segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dalam rangka menguak modus atau motif si pelaku.

“Ini tindakan direncanakan terlebih dahulu dan juga menguak modus dan apa motif serta siapa dalangnya,” pungkas mantan sekertaris jenderal (Sekjen) DPP Partai Hanura tersebut.

Recent Posts

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

59 menit yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

2 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

3 jam yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

4 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

4 jam yang lalu

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

8 jam yang lalu