PARLEMEN

Ketua DPR Berharap Pembagian AKD Dilakukan Secara Musyawarah Mufakat

MONITOR, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan bahwa dalam pembagian dan penentuan posisi alat kelengkapan dewan (AKD) dapat dilakukan secara musyawarah mufakat.

Karenanya, ia bersama wakil ketua DPR lainnya menggelar rapat konsultasi sebelum digelarnya rapat bersama pimpinan fraksi-fraksi terkait penentuan AKD.

“Berapa jumlah anggota setiap fraksi, berapa komisi akan ditentukan lewat musyawarah dan mufakat. Kemudian setiap fraksi akan mendapatkan berapa pimpinan atau anggota yang akan masuk ke dalam setiap komisi,” kata Puan kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (7/10).

Tidak hanya itu, Puan juga menegaskan bahwa dalam pembagian dan penentuan AKD semua dilakukan secara proporsional dengan mengacu pada aturan Undang-Undang tentang MD3, yakni dengan perolehan kursi terbanyak.

“Ya, sesuai dengan UU MD3. Jadi posisi AKD, akan dilakukan proporsional dan sesuai dengan perolehan kursi saat pemilu lalu,” ujar politikus PDI Perjuangan itu.

Ia pun berharap peristiwa pada periode 2014-2019 yang lalu, dimana saat itu terjadi konflik internal parlemen antara Koalisi Merah Putih (KMP) dengan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) tidak perlu kembali terjadi.

“Yang terjadi lima tahun lalu itu, saya berharap dalam proses demokrasi kepemimpinan ataupun proses DPR yang sekarang ini, tidak akan terjadi lagi,” pungkasnya.

Recent Posts

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

7 menit yang lalu

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

1 jam yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

2 jam yang lalu

Dialog Bareng KAHMI dan ICMI, Prof Rokhmin: Negara ini Sakit Sebenarnya

MONITOR, Cirebon - Berbagai tantangan dan persoalan yang dialami bangsa Indonesia dinilai kian mengkhawatirkan dari…

2 jam yang lalu

Percepatan Tanam, Kementan Tinjau Tanaman Padi Organik di Magelang

MONITOR, Magelang - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi terus berkeliling ke berbagai…

3 jam yang lalu

Perkuat Cybersecurity Indonesia, Telkom bersama F5 Kokohkan Kemitraan Strategis

MONITOR, Jakarta - Menjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia, PT…

3 jam yang lalu