MONITOR, Jakarta – Koordinator Bidang Komunikasi, Media, dan Penggalangan Opini Golkar Ace Hasan Syadzily mengatakan bahwa partainya memiliki sejumlah nama kandidat sebagai pimpinan MPR RI maupun DPR RI mendatang.
Nama-nama itu, sambung Aceh Hasan sudah dibicarakan di kalangan pengurus tingkat DPP partai berlambang beringin tersebut.
“Kemarin kita sudah melakukan rapat internal atau rapat koordinator bidang terbatas dan beberapa nama sudah muncul. Misalnya, untuk pimpinan fraksi ada nama Pak Aziz Syamsuddin ada nama Pak Adis Kadir, sementara untuk pimpinan DPR juga ada nama-nama yang disebut tadi,” kata Ace Hasan kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (30/9).
Sementara untuk pimpinan MP, kata Ace Hasan, sejumlah nama kandidat yakni seperti Zainuddin Amali dan Idris Laena.
“Sedangkan pimpinannya ada juga nama Pak Bambang Soesatyo serta nama pak Aziz Syamsuddin,” ujar wakil ketua komisi VIII DPR RI.
“Jadi semua sudah dibicarakan tapi internal partai Golkar mesti ada mekanisme pengambilan keputusan berdasarkan atas rapat- rapat di DPP Partai Golkar,” sebut dia.
“Rencananya besok (Selasa) siang setelah pelantikan (DPR), DPP Partai Golkar akan mengadakan rapat secara resmi,” pungkas Ace Hasan.
MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…
MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…
MONITOR, Jakarta – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas) menyerahkan bantuan untuk pengungsi erupsi Gunung Lewotobi di Lembata, Nusa Tenggara…
MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…
MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…