BERITA

Gelar Orientasi Nasional Tata Kelola Masjid, MCM Siap jadi Benteng Jokowi

MONITOR, Jakarta – Masyarakat Cinta Masjid (MCM) punya komitnen dan selalu konsisten dalam menjaga keberagaman di negeri ini. Hal itu ditunjukan MCM saat menggelar Orientasi Nasional Tata Kelola Masjid Untuk Bela Negara.

“Melalui tata kelola masjid bisa menjadi bagian terpenting dalam upaya bela negara,” ujar Ketua Umum MCMI, Wishnu Dewanto di sela-sela pembukaan Orientasi Nasional Tata Kelola Masjid Untuk Bela Negara di Jakarta.

Menurutnya, tata kelola masjid dalam upaya bela negara sangatlah penting untuk mewujudkan keberagaman yang belakangan ini semakin sering tercabik.

Sementara itu, Sekjen DPP MCM Ashraf Ali, saat memberikan materi dalam acara orientasi nasional tata kelola masjid, menyampaikan, keberadaan masjid sebagai tempat ibadah bisa juga dijadikan sebagai benteng NKRI sedang kan keberadaan MCM bisa dijadikan Benteng untuk Jokowi.

“Jadi bagi kami Masjid sebagai tempat ibadah umat muslim bisa dipakai untuk benteng NKRI dan keberadaan MCM bisa menjadi benteng Jokowi,” tegas Ashraf.

Ashraf pun mengatakan, bahwa upaya membuat masjid menjadi rumah buat semua umat Islam pun harus terus digelorakan.

Ashraf menegaskan, terkait situasi terkini, semua pihak diharapkan menahan diri.

“Jangan menghadapi masalah dengan tindakan yang melanggar hukum. MCM juga menghimbau anggotanya tidak ikut berdemo,” tandasnya.

Ditempat yang sama Ketua Dewan Pembina MCM, Budi Karya Sumadi juga memberikan pesan bagi peserta Orientasi Nasional Tata Kelola Masjid Untuk Bela Negara.

“MCM harus terus menjadi pengayom ke-bhinekaan negeri ini,” ujar Budi Karya.

Hal senada juga diamini Kapus Litbang Bimas Agama dan Layanan Keagamaan Kemenag, Muharam Marzuki yang hadir mewakili Menteri Agama, Lukman Hakim Saefuddin.

Menurut Muharam, pihaknya setuju jika tata kelola Masjid adalah bagian dari upaya Bela Negara.

“Masjid menjadi perekat untuk memperkuat upaya Bela Negara,” pungkasnya.

Recent Posts

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

31 menit yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

53 menit yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

1 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

1 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

4 jam yang lalu

Kementerian UMKM Tetapkan Aturan Verifikasi UKM untuk Dapat Mengajukan WIUP Minerba

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) resmi menerbitkan Peraturan…

6 jam yang lalu