BERITA

TNI Kerahkan Drone Pantau Titik Api Kebakaran Hutan di Riau

MONITOR, Jakarta – Tentara Nasional Indonesia (TNI) terus membantu dalam upaya pemadaman kebakaran hutan yang terjadi di Riau, Sumatera. TNI akan mengerahkan drone untuk memantau kebakaran. Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan, drone tersebut akan diterbangkan selama 24 jam.

“Drone ini akan diterbangkan 24 jam penuh untuk memantau. Api ini harus terus diamati karena siang dan malam beda. Kadang api padam saat siang, lalu malamnya menyala lagi,” kata Hadi, Senin (16/9).

Panglima TNI Jenderal TNI Hadi Tjahjanto menjelaskan langkah untuk menerbangkan drone di tengah Karhutla untuk mempercepat proses pemadaman. Rencana drone akan diterbangkan pada malam hari untuk memantau titik-titik api yang menjadi lokasi kebakaran hutan.

Menurut Hadi, dengan menerbangkan drone pada malam hari, akan mempermudah memantau titik-titik api yang tidak terlihat pada siang hari.

“Dengan menggunakan drone akan mempermudah proses mitigasi lokasi kebakaran hutan, karena lokasi yang tidak terpantau pada siang hari dan sore hari dapat terlihat dengan jelas pada malam hari,” ujar Hadi usai meninjau Karhutla melalui pantauan udara menggunakan Helikopter milik TNI di Komplek Ladang Minyak Pertamina Hulu Energi Kampar, Pelelawan, Riau, Minggu (15/9).

Selain itu, mengirim drone untuk pantau titik api, TNI juga akan mengirimkan eskavator untuk memperluas parit dan menambah pompa beserta selang agar mempermudah petugas di lapangan dalam memadamkan serta menahan api.

Langkah ini diambil setelah menggelar analisa dan evaluasi bersama Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian, Gubernur Riau Syamsuar, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Munardo di lokasi pemadaman di Riau.

“TNI dan Polri beserta seluruh stakeholder tidak akan tinggal diam untuk membantu mencegah terjadinya Karhutla. Saya juga telah menyampaikan kepada Kepala BNPB bahwa TNI akan menerbangkan drone,” ujar Hadi.

Recent Posts

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

51 menit yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

3 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

3 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

4 jam yang lalu

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

6 jam yang lalu

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

7 jam yang lalu